KABARINDO, JAKARTA - Tren perhiasan ala Korea Selatan banyak diminati para wanita di Indonesia. Setiap wanita pasti memiliki perhiasan dalam beberapa bentuk seperti kalung, anting, gelang dan cincin kemilau dan bercahaya. Mereka pun jeli ingin memiliki koleksi berbeda setiap beli perhiasan.
Perwakilan Amero Jewellery Steven Ronaldo mengatakan, desain perhiasan ala Korea ini selalu up to date, karenanya masih banyak disukai orang.
Tren yang juga disebut Korean Cheerful Style yang belakangan laris di ranah fashion Korea Selatan dan sedang digemari di seluruh dunia.
"Setiap koleksinya juga punya DNA atau karakternya masing-masing sesuai dengan kebutuhan setiap wanita,” kata Naldo, dalam keterangan tertulisnya.
Di Korea, perhiasan dengan batu permata yang dari dulu digemari. Begitupun di Indonesia, karena makna batu permata atau gems sangat mendalam, yakni merepresentasikan kebahagiaan yang alami di dalam hidup.
"Kita bisa menemukan kebahagiaan-kebahagiaan di dalamnya. Sebuah perhiasan juga bisa mengingatkan setiap wanita untuk selalu bahagia dan pada akhirnya membawa true beauty ke diri setiap wanita," terang Naldo.