Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Hukum & Politik > Vaksinasi Anak di Jakarta: Hampir 50 Persen

Vaksinasi Anak di Jakarta: Hampir 50 Persen

Hukum & Politik | Rabu, 5 Januari 2022 | 07:56 WIB
Editor : Awan Fauzi

BAGIKAN :
Vaksinasi Anak di Jakarta: Hampir 50 Persen

KABARINDO, JAKARTA - Tingkat vaksinasi anak di jakarta sudah mencapai hampir 50 persen.

Hal itu disampaikan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui laman Twitter mereka.

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun sudah mencapai 561 ribu anak.

Sedangkan target untuk dosis pertama ada 1.173.972 anak, artinya sudah mencapai hampir 50 persen.

Pemerintah DKI memberi vaksin kepada anak yang punya NIK Jakarta dan juga mereka yang sekolah di Jakarta.

Sekolah memang jadi sarana pemerintah untuk menyebarkan vaksin ini.

"Vaksinasi COVID-19 terus digalakkan pada warga Jakarta usia di atas 6 tahun guna mengurangi penularan dan dampak virus COVID-19," ujar pernyataan resmi pemerintah.

Selain Sekolah

Selain di sekolah, vaksin juga diperuntukkan bagi anak yang berstatus penduduk DKI Jakarta lebih dulu.

Sedangkan yang dari luar Jakarta tetapi bersekolah di Jakarta bisa dibuktikan dengan surat keterangan domisili.

Jumlah total 1,1 juta anak didapat dari mereka yang terdaftar di Data Pokok Pendidikan DKI.

Selain di sekolah, vsin juga bisa didapatkan di puskesmas, rumah sakit, dan sentra vaksinasi setempat.

Sumber: Antara
Foto: Antara


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER