Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Tottenham Hotspur Dinyatakan WO Lawan Rennes di Europa Conference League 2021-2022

Tottenham Hotspur Dinyatakan WO Lawan Rennes di Europa Conference League 2021-2022

Olahraga | Senin, 20 Desember 2021 | 20:36 WIB
Editor : Budiman

BAGIKAN :
Tottenham Hotspur Dinyatakan WO Lawan Rennes di Europa Conference League 2021-2022

KABARINDO, JAKARTA - UEFA secara resmi mengumumkan bahwa Tottenham Hotspur harus walk-out (WO) melawan Rennes di Europa Conference League 2021-2022.

Keputusan itu diumumkan pada hari Senin (20/12/2021).

"Ketua Badan Banding UEFA mengambil keputusan sebagai berikut: Menyatakan pertandingan penyisihan grup Europa Conference League 2021/22 antara Tottenham Hotspur FC dan Stade Rennais FC, yang semula dijadwalkan dimainkan pada 9 Desember 2021, dibatalkan oleh Tottenham Hotspur FC, oleh karena itu dianggap kalah 0-3 dalam pertandingan sesuai dengan Lampiran J.3.1 Peraturan Europa Conference League (Musim 2021/22)," bunyi pernyataan UEFA.

Badai COVID-19

Seperti diketahui, sebelumnya pertandingan antara Tottenham Hotspur vs Rennes di matchday terakhir fase grup Europa Conference League harus ditunda.

Spurs menyatakan tidak bisa bertanding karena skuadnya dilanda badai COVID-19.

Tak hanya di kompetisi Eropa, Spurs juga harus menunda dua pertandingannya di Liga Inggris.

Dengan keputusan tersebut, praktis Spurs dinyatakan kalah dari 0-3 dari Rennes tanpa bertanding.

Tak hanya kalah, keputusan itu membuat langkah Spurs di Europa Conference League harus terhenti.

Sebab lewat hasil tersebut, Tottenham dipastikan finis di urutan ketiga klasemen akhir Grup G dengan koleksi tujuh poin kalah dari Vitesse dan Rennes.

Sumber berita: UEFA


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER