Sambut Ramadhan, siswa MI & SMP Mazro'atul Ulum Ciledug adakan pawai
Ciledug Tangerang, Kabarindo- Beberapa hari lagi umat muslim di seluruh dunia akan memasuki bulan suci Ramadhan. Bulan yang penuh rahmat, berkah, dan ampunan dari Allah SWT, dimana pada bulan ini Allah SWT memerintahkan kepada setiap umat muslim yang beriman untuk menjalankan ibadah puasa.
Bagi umat muslim, bulan Ramadhan ini penuh dengan keistimewaan. Sehingga tidak heran banyak yang menyambutnya dengan penuh suka cita.
Tak ketinggalan MI serta SMP Islam Mazro'atul Ulum yang berlokasi di Paninggilan Ciledug Kota Tangerang, juga menyambut bulan suci ini dengan penuh antusias melalui kegiatan "Pawai Marhaban ya Ramadhan".
Kegiatan ini bukan sekedar hanya seremonial saja, namun dibalik itu juga merupakan salah satu cara untuk menanamkan kepada anak didiknya untuk bisa mencintai bulan Ramadhan sejak dini. Sehingga mereka akan tetap semangat menjalankan ibadah serta kegiatan rutin lainnya di bulan Ramadhan ini.
Puasa di bulan Ramadhan bukanlah alasan untuk hilang semangat, justru dengan berpuasa kita akan terbentuk menjadi pribadi yang beriman, berkarakter dan sehat.
Penulis : Yudhi Permana