Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Ekonomi & Bisnis > Pangeran Sheikh Khalid: Sambangi Brave 12

Pangeran Sheikh Khalid: Sambangi Brave 12

Ekonomi & Bisnis | Kamis, 10 Mei 2018 | 19:57 WIB
Editor : ARUL Muchsen

BAGIKAN :
Pangeran Sheikh Khalid: Sambangi Brave 12

Jakarta,  KABARINDO-Portal- Dari rilis yang diterima redaksi.

Yang Mulia Pangeran Khalid bin Hamad Al Khalifa, Wakil 1 Presiden dari Dewan Pemuda dan Olahraga dan juga Presiden dari Asosiasi Atlet Bahrain, telah tiba di Jakarta, Indonesia yang akan diselenggarakan di Jakarta pada tanggal 11 Mei 2018 di Balai Sarbini.

Event ini menandakan pertama kalinya Federasi Tarung Bebas Brave menyelenggarakan Brave dikawasan Asia Tenggara dan ini juga menandakan pertama kalinya anggota keluarga kerajaan Bahrain mengunjungi Indonesia. Federasi Tarung Bebas Brave adalah salah satu organisasi yang terdepan secara global dalam menggalakan olahraga MMA di dunia. Federasi Tarung Bebas Brave telah menyelenggarakannya di Bahrain, UAE, Brazil, India, Kazakhstan, Mexico dan Yordania. Setelah event di Indonesia, Federasi Tarung Bebas Brave telah mengumumkan penyelenggaraan selanjutnya akan dilakukan di Belfast, Irlandia Utara. Dalam Fight Card untuk pertarungan di Jakarta, para atlet dari 15 negara akan bertarung, termasuk dari Amerika Serikat, Inggris Raya, Rusia, Belanda, Aljazair, Yordania, Polandia, Indonesia, Malaysia, Bahrain, Jerman, Brazil, Selandia Baru, Australia dan Filipina.

Event ini akan dijadikan Event Internasional Utama untuk Jakarta sebelum Asian Games 2018, yang akan dihelat juga tahun ini. Event ini merupakan hal penting untuk menumbuhkan sektor ekonomi dan hubungan diplomatik diantara 2 negara. Event ini akan melibatkan pula para pebisnis global, selebritas, atlet dan media dari seluruh dunia untuk ke Jakarta, Indonesia.

"Kami senang berada di Indonesia, yang dimana kami telah memiliki hubungan yang baik dengan Kerajaan Bahrain. Indonesia adalah tempat penting untuk Federasi Tarung Bebas Brave, ini akan meningkatkan hubungan diantara 2 negara. Dalam memperkuat inisiatif global di Indonesia, Federasi Tarung Bebas Brave akan mendukung pembagian kerjasama dan meningkatkan hubungan antara 2 negara di bidang Olahraga. Ini juga akan memberikan atlet regional sebuah kesempatan untuk berkompetisi di level Internasional. Seperti yang dikatakan Yang Mulia Pangeran Bahrain.


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER