Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Ekonomi & Bisnis > Menteri BUMN Erick Thohir Gabungkan 100 Hotel BUMN

Menteri BUMN Erick Thohir Gabungkan 100 Hotel BUMN

Ekonomi & Bisnis | Senin, 9 Mei 2022 | 11:31 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Menteri BUMN Erick Thohir Gabungkan 100 Hotel BUMN

KABARINDO, JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memastikan seluruh hotel BUMN akan menggunakan produk UMKM dan koperasi.

Di sektor perhotelan, kata Erick, pihaknya menggabungkan 100 hotel milik negara. Nantinya, fasilitas hotel berasal dari produk UMKM dan koperasi.

Dalam skema ini, PT Sarinah (Persero) bertindak sebagai agregator atau pihak yang menjembatani antara manajemen hotel dan UMKM.

“Ada lebih dari 100 hotel BUMN yang kita gabungkan. Nanti semua produknya harus di-support UMKM dengan Sarinah yang menjadi agregatornya. Jadi brand-nya Sarinah tapi produk belakangnya sebenarnya UMKM semua,” ujar Erick dikutip Senin (9/5/2022).

Begitu pula untuk fasilitas publik milik BUMN yang lain misalnya rumah sakit, juga akan diupayakan untuk menggunakan produk-produk dari koperasi dan UMKM.

"BUMN sebetulnya tugasnya ada tiga yakni pembiayaan, pendampingan, dan membuka akses pasar," katanya.

Komitmen Erick Thohir untuk mendukung produk koperasi dan UMKM juga ditegaskan pada acara Afirmasi Pembelian dan Pemanfaatan Produk Dalam Negeri Dalam Rangka Bangga Buatan Indonesia pada 25 April 2022.

Pada saat itu, dia menegaskan akan mencopot Direksi BUMN yang tidak menjalankan instruksi Presiden Joko Widodo terkait peningkatan pembelian dan pemanfaatan produk dalam negeri dalam hal ini UMKM. Foto : Dok. Okezone


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER