KABARINDO, SOLO - Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka, tak mau membicarakan soal persiapan Persis Solo yang berhasil naik kasta ke kompetisi Liga 1 Indonesia 2022.
"Kami mengapresiasi pemain dan manajemen tim Persis Solo yang berhasil merebut juara Liga 2 Indonesia," kata Gibran saat acara penyerahan Piala Juara Liga 2 Indonesia 2021 di Rumdis Wali Kota Loji Gandrong Solo, Sabtu.
Gibran mengatakan tim Persis Solo yang diperkuat berbagai pemain baik yang berasal dari luar negri, luar daerah maupun lokal Solo Raya tersebut semuanya dianggap sebagai keluarga Solo.
Mengenai persiapan Persis yang naik kasta ke Liga 1 Indonesia, Pemkot Solo nanti akan bicarakan lebih lanjut dengan manajemen tim masalah venue dan home base serta lainnya, katanya.
"Persis Solo home base tetap di Stadion Manahan Solo, jangan khawatir. Nanti dapat dibicarakan dengan pihak manajemen Persis Solo sebelum mulai kompetisi Liga 1 mendatang," kata Gibran.
Soal penyiapan empat pemain asing untuk tim Persis Solo, kata Gibran, hal tersebut bisa ditanyakan kepada manajemen Persis dan tim pelatih yang mempersiapkan soal materi pemain asing untuk memperkuat tim..
"Persis jelang naik ke Liga 1 Indonesia tentunya membutuhkan upaya yang lebih besar. Otomatis membutuhkan tambahan pemain-pemain yang berkualitas kompetisi kasta tertinggi di Indonesia," kata Gibran.
Sumber: Antara
Foto: Twitter InfoKotaSurakarta