Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > Bright is You Pop Up Market; Wujud Apresiasi bagi Karya dan Kreativitas Perempuan Indonesia

Bright is You Pop Up Market; Wujud Apresiasi bagi Karya dan Kreativitas Perempuan Indonesia

Gaya hidup | Sabtu, 23 Februari 2019 | 22:18 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Bright is You Pop Up Market; Wujud Apresiasi bagi Karya dan Kreativitas Perempuan Indonesia

Bright is You Pop Up Market; Wujud Apresiasi bagi Karya dan Kreativitas Perempuan Indonesia

Digelar So Klin di Chamelleon Hall Tunjungan Plaza 6 Surabaya

Surabaya, Kabarindo- Ada beragam cara bagi perempuan untuk mengapresiasi diri. Mulai dari menjaga kesehatan dan merawat kecantikan diri serta berkarya mewujudkan ide sehingga akhirnya mampu menjadi sosok yang menginspirasi lingkungan.

Menurut Anna Elrika, Product Coordinator SoKlin White and Bright PT Wings Surya, setiap perempuan memiliki cara yang berbeda dalam mengapresiasi diri sesuai dengan kepribadian masing-masing. Ini karena setiap perempuan memiliki sinar tersendiri.

Apresiasi terhadap perempuan ini diwujudkan So Klin, salah satu brand produk andalan Wings, melalui acara Bright is You Pop Up Market yang digelar di Chamelleon Hall Tunjungan Plaza 6 Surabaya pada 22-24 Februari 2019. Event ini mengangkat tema Bright is You - Create Your Sparks Leave Your Marks.

Anna mengatakan, acara tersebut bertujuan mendorong perempuan Indonesia untuk berani mengapresiasi diri. Hal ini penting, karena dengan mencintai dan memberikan penghargaan kepada diri sendiri dapat meningkatkan kualitas kehidupan.

“Ajang ini merupakan langkah So Klin untuk memberikan apreasi kepada perempuan Indonesia yang mampu menginspirasi sesama melalui karya dan kreasi, dengan menghadirkan beragam bentuk kegiatan, mulai dari workshop, talk show hingga pameran beragam produk inspiratif dalam artisan pop-up shops,” ujarnya.

Apresiasi diri adalah salah satu hal penting yang terkadang dilupakan oleh perempuan Indonesia, terutama para ibu yang sudah memberikan segalanya bagi keluarga. Mengapresiasi diri adalah wujud mencintai dan menghargai diri sendiri yang berperan penting dalam berbagai aspek kehidupan, terutama bagi peningkatan kesejahteraan hidup dan memperbaiki kualitas hubungan dengan orang lain.

Pop Up Market ini juga diikuti oleh berbagai tenant menarik yang memamerkan beragam hasil karya dan kreasi terbaik, seperti Arvie Goods, Happy Oma Kitchen, Little Gab dan Dinart. Para ibu bisa membawa sang buah hati ke acara ini, karena ada area bermain khusus anak-anak dan aktivitas bersama mereka.

Acara tersebut juga dimeriahkan oleh Astrid Tiar, brand ambassador produk So Klin Liquid White & Bright. Ia mengatakan, Pop Up Market ini merupakan bentuk apresiasi So Klin kepada para ibu dan peran mereka yang penting dalam keluarga, namun tak lupa mengapresiasi diri dengan berkarya.

Psikolog Marcella Mariska Aryono S.PSi, MA, yang menjadi salah satu narasumber dalam talk show, mengatakan perempuan perlu mengapresiasi diri yang diwujudkan dengan mengaktualisasi diri tanpa melupakan kodrat. Untuk bisa mengapresiasi diri, perempuan harus mencintai diri sendiri dulu.

“Dengan mencintai diri sendiri, kita akan berpikir positif dan menjadi produktif untuk diri sendiri, keluarga, bahkan berkarya untuk lingkungan dan orang-orang lain,” ujarnya.

Amelia Jang, women markerter yang juga menjadi narasumber, menambahkan dengan berkarya, perempuan bisa memperoleh kepuasan diri. Terus berkarya juga akan membuat diri kita eksis. Amelia merujuk pada dirinya sendiri.

“Saya eksis dengan terus bekerja dan berkarya. Untuk itu, saya terus belajar dari manapun,” ujarnya.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER