Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > Wujudkan Dapur yang Estetik & Efektif; Memasak Jadi Optimal & Menyenangkan

Wujudkan Dapur yang Estetik & Efektif; Memasak Jadi Optimal & Menyenangkan

Gaya hidup | Selasa, 8 Februari 2022 | 22:54 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Wujudkan Dapur yang Estetik & Efektif; Memasak Jadi Optimal & Menyenangkan

Wujudkan Dapur yang Estetik & Efektif; Memasak Jadi Optimal & Menyenangkan

Pilih peralatan yang multi fungsi

Surabaya, Kabarindo- Dapur termasuk salah satu ruangan yang penting dalam rumah. Selain sebagai tempat memasak, dapur juga dimaknai sebagai area berkumpul keluarga dan ruang berkreasi.

Suasana dapur yang nyaman dan tertata rapi sangat diperlukan untuk menambah semangat dan inspirasi saat berkegiatan di dapur. Caranya dengan mengorganisir dapur dengan barang-barang estetik dan multifungsi agar aktivitas memasak jadi optimal dan menyenangkan.

Passionate Homecook, Putri Habibie, mengatakan banyak cara untuk menciptakan suasana dapur yang nyaman dan estetik. Namun penting sekali untuk menentukan style dan skala prioritas yang diinginkan demi menunjang rutinitas memasak yang optimal.

Seiring berkembangnya zaman, peralatan dapur terus hadir dengan berbagai inovasi, pembaharuan model serta pilihan yang semakin trendi dan modern. Putri membagikan tips untuk menciptakan dapur yang estetik dan efektif dalam penggunaannya.

1. Pilih wajan dan panci yang tepat

Perhatikan komponen, handle dan ukuran dalam memilih penggorengan. Kita harus cermat memilih penggorengan/wajan dan panci, karena akan berpengaruh pada kualitas masakan dan kesehatan. Pilihlah wajan baja tahan karat (stainless steel), wajan besi cor (iron cast), wajan granite atau wajan anti lengket. Keempat bahan ini memiliki kemampuan retensi panas dengan penyebaran yang baik, sehingga aman ketika digunakan saat memasak dalam suhu tinggi dengan durasi yang cukup lama.

Selain material dasar, pastikan handle pada panci terbuat dari elemen yang kokoh dan tidak menghantar panas saat dipegang, seperti kayu, bakelit atau sejenis karet sintetis dan stainless steel. Pilihlah ukuran wajan/panci sesuai dengan jumlah masakan. Penggorengan berukuran sedang atau medium akan lebih praktis digunakan untuk bermacam masakan, seperti goreng, tumis maupun berkuah.

Penataannya juga perlu diperhatikan. Memanfaatkan area dinding dengan menggantungkan wajan dan panci sesuai warna bisa menjadi ornamen cantik dekorasi dapur. Namun jika ingin terlihat lowong dan mudah dibersihkan, bisa menyimpan barang di tempat tertutup seperti rak dan lemari.

2. Pilihlah produk atau alat dapur multifungsi

Waktunya memanfaatkan alat masak elektrik yang multifungsi, karena memasak menjadi lebih mudah dan efisien. Seperti food chopper dan blender yang berfungsi mencincang sayuran, menggiling daging ataupun menghaluskan bumbu menjadi lebih cepat. Rice cooker dengan fitur tambahan yang multifungsi berguna untuk menanak nasi, mengukus, membuat bubur, sup dan fitur slow cooker.

Hal penting lainnya dalam memilih peralatan dapur elektrik yaitu kapasitas watt yang tidak terlalu besar, menawarkan fitur tambahan dan kelengkapan aksesoris serta mudah dibersihkan. Selanjutnya pilih desain dan bentuk yang sesuai agar dapur terlihat modern dan elegan.

3. Pahami fungsi alat masak dan pilih warna yang tepat

Kebutuhan memasak yang berbeda-beda mewajibkan kita menggunakan alat seperti spatula/sutil, pisau dan talenan dengan bentuk dan ukuran sesuai fungsi masing-masing. Anda bisa membeli satu set/paketan langsung, namun juga dapat membeli satuan asal sudah mengetahui kebutuhan yang diperlukan. Saat ini pilihan set spatula, pisau dan talenan tidak hanya menawarkan jenis dan fungsi, tapi juga menghadirkan style dengan warna-warna menarik berbalut material berkualitas yang dapat diserasikan dengan konsep dapur.

4. Alat makan cantik menambah estetika ruang

Memilih peralatan makan tidak hanya sekedar memenuhi kebutuhan, tetapi juga mempercantik tampilan dapur. Jika ingin membuat dapur tampak klasik, peralatan masak dengan warna biru, putih atau hitam dapat menjadi pilihan. Peralatan makan bernuansa kayu akan menambah kesan dapur ala rustik, sedangkan material kaca dan stainless steel, bisa menciptakan dapur lebih estetik dan menjadi pilihan bagi yang ingin memberi sentuhan dapur modern minimalis.

5. Utamakan kerapian dengan kotak penyimpanan

Agar dapur terlihat estetik dan rapi, simpanlah bumbu, bahan masakan, daging, buah dan sayur di tempat penyimpanan khusus. Memanfaatkan tempat penyimpanan seperti container box, toples, rak gantung atau partisi sebagai elemen interior bisa membuat dapur lebih tertata dan lapang. Selain warna putih atau bening, kotak penyimpanan berwarna pastel akan memberikan nuansa manis. Dengan memilah sesuai kategori, mempermudah kita mencari bahan masakan, bumbu dan kebutuhan lainnya.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER