KABARINDO, JAKARTA - Utada Hikaru baru saja mengumumkan akan segera merilis album baru.
Solois Jepang tersebut mengumumkan akan merilis album studio ke-8 tepat pada peringatan 23 tahun perjalanan kariernya di dunia tarik suara pada Kamis, 9 Desember kemarin.
Utada akan merilis album dengan judul "BAD Mode" yang akan dirilis digital pada 19 Januari dan disusul dengan rilis CD pada 23 Februari 2022.
Menurut rencana, album "BAD Mode" akan dirilis dengan format CD+DVD, CD+Blu-ray edisi terbatas, dan CD reguler.
Khusus untuk DVD dan Blu-ray edisi terbatas akan termasuk video siaran digital Utada bertajuk "Hikaru Utada Live Sessions from Air Studios" dan seri dokumenternya.
Tidak hanya itu, dalam album edisi terbatas tersebut Utada juga termasuk bonus video klip untuk lagu berjudul "Time", "One Last Kiss", "PINK BLOOD", "Kimi no Muchuu", dan "BAD Mode".
"Hikaru Utada Live Sessions from Air Studios" sendiri baru akan ditayangkan pada 19 Januari 2022 pukul 20.00 malam waktu Jepang, yang juga bertepatan dengan hari ulang tahun Utada Hikaru.
Tayangan tersebut dapat disaksikan hingga 23 Januari 2022 pukul 23.59 waktu Jepang.
Untuk menyambut album terbarunya, Utada Hikaru juga telah merilis video klip "Kimi ni Muchuu" pada 9 Desember 2022 di YouTube.
Sumber: natalie.mu
Foto: Instagram Utada Hikaru