Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Ditarget Menang Besar Kala Hadapi Laos

Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Ditarget Menang Besar Kala Hadapi Laos

Olahraga | Sabtu, 11 Desember 2021 | 18:18 WIB
Editor : amritawa

BAGIKAN :
Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Ditarget Menang Besar Kala Hadapi Laos

KABARINDO, SINGAPURA - Timnas Indonesia bakal menjalani laga kedua babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020 dengan menghadapi Laos di Stadion Bishan, Singapura pada Minggu (12/12/2021).

Jelang pertandingan tersebut, Shin Tae-yong selaku kepala pelatih Timnas Indonesia meminta anak asuhnya tampil lebih ofensif sehingga bisa mencetak banyak gol.

"Pemain harus memanfaatkan semua peluang karena ada kans kelolosan dari fase grup ditentukan oleh selisih gol. Jadi saya mau pemain membuat banyak gol," ujarnya dalam sesi konpers Sabtu (11/12/2021).

Berkaca dari performa kedua tim pada Piala AFF 2020 sejauh ini, peluang Skuad Garuda menang dengan skor besar atas Laos terbilang cukup besar.

Laos tercatat sudah melakoni dua pertandingan babak penyisihan Grup B yang semuanya berakhir dengan kekalahan. Mereka takluk 0-2 dari Vietnam (6/12/2021) kemudian dilibas Malaysia dengan skor 0-4 tiga hari kemudian (9/12/2021).

Sementara itu, Indonesia baru sekali bertanding di Piala AFF 2020 tepatnya kala sukses menaklukkan Kamboja (9/12/2021) dengan skor 4-2.

Shin Tae-yong pun memberi catatan khusus pada penampilan Evan Dimas dan kolega pada partai pertama yang diharapkan bisa diperbaiki kala menghadapi Laos.

Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Ditarget Menang Besar Kala Hadapi Laos

"Ketika bertemu Kamboja, kami menekan mulai dari lini depan dan itu berhasil membahayakan lawan. Namun, fisik pemain menurun pada babak kedua sehingga kami kemasukan gol," ujarnya.

Menurut rencana, laga Indonesia kontra Laos bakal melakukan sepak mula pada Minggu (12/12/2021) mulai pukul 16.30 WIB.

Kemenangan dengan skor besar bisa jadi modal bagus untuk Skuad Garuda sebelum menghadapi dua tim kuat lainnya di Grup B, yakni Vietnam pada Rabu (15/12/2021) dan Malaysia pada Minggu (19/12/2021).

Sumber Berita: PSSI
Foto: instagram.com/pssi


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER