KABARINDO, SURREY - McLaren secara resmi mengumumkan perpanjangan kontrak salah satu pembalapnya di ajang F1, Lando Norris, pada Rabu (9/2/2022).
McLaren dan Lando Norris sepakat untuk terus menjalin kerja sama minimal hingga akhir musim kompetisi F1 2025.
Jika kesepakatan itu tak putus di tengah jalan, maka Norris bakal menghabiskan tujuh musim perdananya di F1 bersama McLaren sejak sang pembalap debut pada 2019.
Terakhir kali McLaren menjalin kerja sama dengan satu pembalap dalam jangka waktu yang cukup lama terjadi pada musim 2010-2017 (delapan musim) saat merekrut Jenson Button.
Kebetulan, Jenson Button dan Lando Norris sama-sama pembalap berpaspor Inggris alias satu negara dengan tempat asal McLaren.
Sementara itu, Norris menyambut positif perpanjangan kontrak yang terjadi. Pria 22 tahun itu pun mengaku sudah kerasan bersama McLaren.
"Saya mencintai orang-orang yang ada di sini dan merasa betah di McLaren. Saya tumbuh bersama tim ini dan jadi bagian dari perjalanan yang sudah kami lalui," ujarnya.
Norris merasa F1 2021, kala dirinya finis kelima dalam klasemen pembalap dan McLaren finis keempat dalam klasemen konstruktor, jadi langkah besar lain yang telah ditapaki bersama timnya.
Ia pun merasa segala usaha, investasi, dan komitmen yang diberikan untuk jadi kandidat pemenang dan peraih gelar juara dunia di masa depan mulai terbayar.
Hal itulah yang membuat Lando Norris percaya diri menatap masa depan dan bertahan bersama McLaren yang memiliki komitmen sama kuatnya.
Sumber Berita: McLaren.com
Foto: Instagram