Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Liga Italia Semalam : Fiorentina Hajar Juventus 2-0, Lazio vs Verona Imbang

Liga Italia Semalam : Fiorentina Hajar Juventus 2-0, Lazio vs Verona Imbang

Olahraga | Minggu, 22 Mei 2022 | 10:30 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Liga Italia Semalam : Fiorentina Hajar Juventus 2-0, Lazio vs Verona Imbang

KABARINDO, FLORENCE – Si Nyonya Tua Juventus menelan pil pahit kalah 2-0 melawan tuan rumah Fiorentina pada pekan terakhir Liga Italia 2021-2022. di Stadion Artemio Franchi, Florence, Minggu (22/5/2022) dini hari WIB.

Dengan kekalahan tersebut, Bianconeri pun menutup musim 2021-2022 dengan hasil minor.

Bermain di markasnya sendiri, Fiorentina langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Tapi, Juventus bukan tanpa perlawanan. Pasalnya, tim berjuluk Bianconeri itu perlahan mulai menemukan tempo permainannya.

Berkali-kali pasukan Massimiliano Allegri membangun serangan dengan umpan silang. Akan tetapi, semua serangan itu bisa diantisipasi dengan baik oleh pemain belakang Fiorentina.

Fiorentina hampir saja mencetak gol di menit ke-19 melalui tendangan Bonaventura. Namun, tendangan tersebut melenceng tipis ke sisi kiri gawang Juventus.

Hingga pertandingan memasuki menit ke-30, kedua kesebelasan masih saling jual-beli serangan. Juventus beberapa kali mendapat peluang, namun pertahanan Fiorentina masih sangat kukuh.

Di menit-menit akhir, tepatnya di menit 45+1, Fiorentina berhasil merobek jaring gawang Juventus lewat tendangan Alfred Duncan. Gol tersebut sekaligus menutup babak pertama dengan skor 0-1 untuk ketertinggalan Juventus.

Di babak kedua ini, Fiorentina dan Juventus sama sekali tidak menurunkan tempo permainan. Bianconeri terus melancarkan serangan guna mencetak gol penyama kedudukan.

Pertandingan pun berjalan cukup alot. Meski saling jual-beli serangan, penyelesaian akhir para pemain Fiorentina dan Juventus belum sempurna.

Fiorentina pun mendapat peluang emasnya di menit ke-77. Pasukan Vincenzo Italiano itu memiliki dua peluang secara beruntun lewat tendangan Nico Gonzalez dan Piatek. Namun, kiper pengganti Juventus, Pinsoglio, berhasil mengamankan dua tendangan tersebut dengan sangat apik.

Memasuki lima menit akhir pertandingan, kubu tuan rumah makin gencar menyerang. Tampaknya, mereka masih sangat berhasrat untuk menambah pundi-pundi gol.

Hingga akhirnya, hasil manis pun tercipta di akhir babak kedua atau tepatnya menit 90+2. Wasit memberi Fiorentina hadiah penalti setelah Torreira dilanggar pemain Juventus di kotak terlarang.

Nico Gonzalez pun tak menyia-nyiakan peluang tersebut. Alhasil, Fiorentina menutup pertandingan dengan kemenangan 2-0 atas Juventus.

Sementara laga lainnya di kota Roma antara Lazio vs Verona yang berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Minggu (22/5/2022) dini hari WIB berkesudahan sama kuat dengan skor 3-3. Foto : Reuters

Susunan Pemain Fiorentina vs Juventus:

Fiorentina (4-3-3): Terraciano; Venuti (Odriozola 62’), Milenkovic, Igor, Biraghi; Bonaventura, Amrabat, Duncan (Torreira 85’); Nico Gonzalez, Saponara (Ikone 70’), Piatek.

Pelatih: Vincenzo Italiano.

Juventus (3-5-2): Perin (Pinsoglio 46’); Bonucci, Chiellini (Rugani 46’), De Ligt; Bernardeschi (Marley Ake 61’), Miretti (McKennie 76’), Locatelli, Rabiot, Alex Sandro; Paulo Dybala, Moise Kean (Vlahovic 76’).

Pelatih: Massimiliano Allegri.


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER