KABARINDO, KAIRO - Lazis Assalam Fil Alamin (ASFA) menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk Gaza Palestina melalui Bait Zakat was Shodaqot Al-Misry atau Lembaga Zakat dan Shodaqoh Mesir di bawah binaan Grand Syaikh Al-Azhar Prof. Dr. Ahmad At-Thoyyib di Kairo, Selasa (21/11/2023).
Ketua ASFA Foundation Komjen Pol (Purn) Dr. Syafruddin Kambo mengutus Wakil Ketua Lazis ASFA KH. Anizar Masyhadi menyerahkan secara langsung bantuan kemanusiaan ASFA untuk Gaza melalui Mesir dan diterima oleh Direktur Lembaga Zakat dan Shodaqoh Mesir Dr. Sahr Nasr (Mantan Menteri Investasi dan Kerjasama Internasional Mesir) sejumlah US$100 ribu.
Pada kesempatan itu, Anizar juga menyerahkan bantuan dari dari Forum Pesantren Alumni Gontor (FPAG) sejumlah US$3.670.
Penyerahan bantuan kemanusiaan disaksikan oleh Grand Syaikh Al-Azhar Prof. Dr. Ahmad At-Thoyyib dan Wakil Grand Syaikh Al-Azhar Prof. Dr. Muhammad Ad-Dhuwaini untuk mendapatkan keberkahan dari Allah SWT dan doa dari beliau agar amal kebaikan ini menjadi tabungan pahala bagi donatur, muzakki dan orang-orang yang berperan di dalamnya.
Sehari sebelumnya, Senin (20/11/2023), di Jakarta, Sekretaris Lazis ASFA M. Adil Triansyah juga telah menyerahkan bantuan kemanusiaan sejumlah Rp200 juta melalui BAZNAS RI yang diterima langsung oleh Ketua BAZNAS Prof. Dr. KH. Noor Ahmad.
H Muhammad Adil Triansyah didampingi pengurus Lazis ASFA, H Buyung Wijaya Kusuma, anggota divisi tasarruf, Zulfikar G. Priyangga dan Jhonaedi menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk warga Gaza Palestina di kantor pusat Baznas.
Bantuan uang tunai sebesar Rp 200 juta, diterima langsung oleh Ketua Baznas, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA. disaksikan oleh jajaran pengurus Baznas, Fitriansyah Agus Setiawan, Direktur Penguatan Pengumpulan, Mohan, Kepala Divisi UPZ, dan Abdul Kahfi, Kepala Divisi Pengumpulan LAZ.
Dalam sambutannya, Adil berharap bantuan tersebut sampai dan tersalurkan dengan mudah serta dapat memberi manfaat bagi warga Gaza Palestina. Ia juga mendoakan warga Gaza, Palestina.
“Semoga warga Gaza, Palestina bisa bangkit kembali,” ujar Adil.
Ketua Yayasan ASFA Komjen Pol (Purn) Syafruddin Kambo menyatakan bahwa apa yang terjadi di Gaza adalah tragedi kemanusiaan yang harus dibantu oleh seluruh umat manusia, hal demikian senada dengan apa yang diserukan oleh Grand Syaikh Al-Azhar, bahwa membantu Palestina adalah kewajiban secara agama dan hukum serta keberpihakan dan kepedulian atas moral dan kemanusiaan.
Dia juga menyeru kepada seluruh pihak untuk dapat menghentikan agresi militer Israel ke Gaza, agar tidak timbul banyaknya korban jiwa.
Waketum Dewan Masjid Indonesia (DMI) itu juga berpendapat, bahwa jiwa manusia harus dilindungi dengan baik, pertumpahan darah adalah pelanggaran kehormatan manusia yang dosanya sangat besar di hadapan Allah SWT. Haji Syafruddin menegaskan kembali misi ASFA Foundation, yaitu perdamaian untuk seluruh alam semesta.
Grand Syaikh Al-Azhar Prof. Dr. Ahmad At-Thoyyib selaku pembina Lembaga Zakat dan Shodaqot Mesir menyambut baik bantuan kemanusiaan dari Lazis ASFA untuk Gaza, seraya mendoakan agar keberkahan dan limpahan rahmat dan taufiq Allah SWT selalu tercurahkan kepada para donatur.
Sementara itu, Dr. Sahr Nasr menyatakan ungkapan terima kasih atas perhatian dan dukungan masyarakat Indonesia untuk Gaza yang disalurkan melalui lembaganya. Sahr Nasr menyampaikan bantuan akan segera dipersiapkan untuk dikirim ke Gaza dalam bentuk makanan, obat-obatan dan kebutuhan lainnya (yang sudah diidentifikasi oleh Egyptian Red Crescent) dan dapat dipastikan masuk serta diterima dengan baik oleh masyarakat Gaza.
Sebagaimana diketahui, bantuan-bantuan kemanusiaan untuk Gaza saat ini hanya dapat akses masuk melalui Mesir, Pemerintah Mesir mempunyai otoritas penuh untuk menyampaikan menyalurkan bantuan-bantuan kemanusiaan masuk ke jalur Gaza melalui perbatasan Rafah.
Kepada media, Anizar Masyhadi menyeru kepada masyarakat Indonesia dan lembaga-lembaga donasi/filantropi untuk dapat berpartisipasi aktif membantu masyarakat Gaza yang sedang mengalami tragedi kemanusiaan besar pada abad ini.