KABARINDO, JAKARTA - Taylor Swift menjadi trending topic pada Selasa (25/1/2022) waktu Indonesia, lantaran ia buka suara untuk membela dirinya terhadap tudingan Damon Albarn.
Musisi Inggris yang juga mantan petolan band Blur dan Gorillaz, Damon Albarn menyebutkan bahwa selama ini Taylor Swift tidak menulis lagunya sendiri.
Masalah ini bermula dari wawancara Albarn dengan Los Angeles times yang ditayangkan pada Minggu (23/1) waktu Amerika Serikat. Dalam wawancara ini lah, Albarn menyebutkan Swift hanyalah sekedar “rekan penulis lagu”.
Wawancara Damon Albarn dengan LA Times:
“Anda kira banyak musisi modern hanya mengandalakan sound dan perilaku?” tanya LA Times.
“Beritahu saya siapa yang bukan,” kata Albarn.
“Dia mungkin bukan selera Anda, namun Taylor Swift adalah seorang penulis lagu luar biasa,” kata LA Times.
“Dia tidak menulis lagu-lagunya sendiri,” kata Albarn.
“Tentu saja dia menulisnya. Dia juga jadi co-writes beberapa di antara lagu itu,” kata LA Times.
“Itu tidak termasuk. Saya tahu apa itu co-writing. Co-writing amat berbeda dengan writing. Saya tak membenci siapapun, saya hanya mengatakan ada perbedaan besar antara penulis lagu dengan penulis lagu yang ikut menulis. Bukan berarti bahwa hasilnya tidak begitu bagus,” balas Albarn.
“Dan beberapa penulis hebat, seperti Ella Fitzgerald tidak pernah menulis sebuag lagu sepanjang hidupnya. Ketika saya menyanyi, saya harus menutup mata saya dan berada di sana. Saya semacam tradisional terkait hal itu,” kata Albarn.
“Seorang penulis lagu yang menarik itu Billie Eilish dan kakaknya. Saya lebih tertarik pada mereka disbanding Taylor Swift. Lebih gelap, tidak melulu upbeat. Jauh lebih langka dan unik. Saya pikir dia pengecualian,” lanjutnya.
Wawancara ini kemudian viral di kalangan penggemar Taylor Swift, Swifties. Para Swifties pun ramai-ramai memprotes ucapan musisi berusia 53 tahun tersebut. Pada akhirnya Taylor Swift pun buka suara.
“Damon Albarn, saya dulu penggemar berat dirimu hingga saya melihat ini. Saya menulis SEMUA lagu yag saya miliki. Tudinganmu ini jelas salah dan AMAT merusak. Kau tidak harus menyukai lagu saya, namun ini sungguh tindakan yang parah mencoba dan mendiskreditkan karya saya. WOW,” tulis Swift.
“Tambahan. Saya menulis twit ini seluruhnya oleh saya sendiri kalau-kalau kau penasaran,” lanjut Swift di twit lengkap dengan emoji wajah lelah dan terganggu.
Hingga Selasa (25/1) siang waktu Indonesia, twit tersebut telah disukai lebih dari 521 ribu dan 500 ribu akun media sosial.
Kemudian, Albarn pun juga tidak mau tinggal diam. Ia juga langsung menjawab bantahan Swift dengan ucapan maaf menyebutkan Swift menjadi kroban media.
“Saya seutuhnya setuju dneganmu. Saya mengobrol soal penulisan lagu dan sayangnya itu dikurangi demi clickbait. Saya dnegan tulus dan sepenuhnya memohon maaf. Hal terakhir yang ingin saya lakukan adalah mendiskreditkan penulisan lagu dirimu. Saya harap kamu mengerti,” tulis Albarn.
Permintaan maaf Albarn pun tak menghentikan protes terhadapnya atas ucapannya yang menyinggung Taylor Swift. Rekan Taylor Swift pun banyak yang melontarkan komentar terhadap Albarn.
“Enggak yakin mengapa dirimu, Damon Albarn, mencoba mendiskreditkan penulisa lagu Taylor yang brilian, tetapi sebagai seorang yang telah membuat rekaman bersamanya … pernyataan kau jauh dari kebenaran … Anda jelas benar-benar tidak tahu apa-apa tentang penulisan dan proses kerjanya yang sebenarnya,” tulis produsen Aaron Dessner yang duet bersama Swift di album folklore dan evermore.
“Saya belum ernah bertemu Damon Albarn dan dia belum pernah ke studio saya, tetapi tampaknya dia tahu lebih banyak daripada kita semua tentang semua lagu yang ditulis dan dibawakan Taylor,” tulis Jack Antonoff, sahabat dan rekan Swift.
Banyak rekan Swift yang membelanya atas ucapan Albarn, seperti John Paul White dari band The Civil Wars, produser Nathan Chapman produser album Taylor Swift dan produser Joel Little. Selain itu ada juga layanan streaming TIDAL yang dimilik Jay-Z, bahkan presiden terpilih Chile Gabriel Boric yang merupakan penggemar juga ikut membela Swift atas tuduhan Albarn.
Sumber: CNNIndonesia.com
Foto: instagram.com/damonalbarn, instagram.com/taylorswift