Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Hiburan > Cara Siti Nurhaliza Bantu Korban Banjir Malaysia

Cara Siti Nurhaliza Bantu Korban Banjir Malaysia

Hiburan | Jumat, 24 Desember 2021 | 23:05 WIB
Editor : amritawa

BAGIKAN :
Cara Siti Nurhaliza Bantu Korban Banjir Malaysia

KABARINDO, KUALA LUMPUR - Banjir besar yang melanda sejumlah negara bagian di Malaysia pada pekan lalu, yang efeknya masih terasa hingga saat ini, turut menggerakkan hati sosok Siti Nurhaliza.

Penyanyi kenamaan asal Negeri Jiran tersebut tampak aktif menggalang bantuan demi meringankan beban para korban terdampak banjir Malaysia.

Salah satu upaya yang ditempuh Siti Nurhaliza adalah menyalurkan dana pembelian awal film dokumenter "Siti: Are You Ready?", yang akan tayang di Astro First pada 30 Desember 2021, kepada pihak yang membutuhkan.

"Ini adalah kado akhir tahun 2021 dari Shiraz Project dan Siti Nurhaliza Productions. Pembelian awal dari Astro First akan disumbangkan untuk membantu mereka yang terkena dampak banjir," ujarnya.

"Jadi, siapa pun yang menonton kombinasi film dokumenter dan konser ini secara tidak langsung telah berkontribusi membantu para korban banjir,” perempuan 42 tahun itu menambahkan.

"Siti: Are You Ready?" merupakan dokumenter arahan M. Azhar Rot adan Anz Izwan yang memadukan rekaman perjalanan Siti Nurhaliza saat menjalani konser di Indonesia, Singapura, dan Malaysia pada 2018.

Tak hanya menayangkan penampilan sang penyanyi di atas panggung, dokumenter 80 menit ini juga akan menangkap momen di balik layar konser Siti Nurhaliza.

Cara Siti Nurhaliza Bantu Korban Banjir Malaysia

"Ini adalah kisah nyata, situasi, dan peristiwa yang direkam serta diedit menjadi pertunjukan berdurasi 80 menit dari tur yang sebenarnya berjalan hampir enam bulan," ujarnya.

"Konser itu adalah momen berharga yang layak diabadikan. Saya telah menaruh banyak hati ke dalamnya dan saya didukung banyak orang hebat yang membuat rangkaian konser itu sukses."

"Film dokumenter ini juga untuk menunjukkan ke publik bahwa penyanyi lebih dari sekadar penghibur. Semoga orang-orang melihat film ini sebagai inspirasi tidak hanya bagi penghibur generasi muda, tetapi juga untuk kaum perempuan dan ibu," ujarnya memungkasi.

Sumber Berita: nst.com.my
Foto: Instagram


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER