KABARINDO, JAKARTA - Ketua ASFA Foundation, Komjen Pol. (Purn) Dr. H. Syafruddin Kambo, MSi membuka rapat kerja Lembaga Amil Zakat Infak dan Sadaqah Assalam Fil Alamin (Lazis ASFA) di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Rabu (23/8/2023).
Dalam sambutannya, H Syafruddin mengatakan, baru-baru ini dia dan rombongan baru saja pulang dari Mesir. Mengurus pendidikan, mengurus dakwah. Di antaranya memberikan beasiswa kepada mahasiswa Indonesia yang kuliah di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir.
“Walaupun rileks, kita tetap fokus pada satu titik tujuan, yakni, Indonesia Emas 2045,” ujar H Syafruddin.
Visi Indonesia Emas 2045 adalah Negara Nusantara Berdaulat, Maju, dan Berkelanjutan. Untuk mencapainya, diperlukan peningkatkan kualitas sumber daya manusia, pemerataan di setiap daerah, menstabilkan perekonomian, memproduksi barang kebutuhan dengan memanfaatkan SDA sendiri, serta meningkatkan kesejahteraan rakyat dan menegaskan masyarakat agar lebih patuh pada peraturan.
Pada kesempatan itu, hadir pula Direktur Ziswaf Kemenag, Prof. Dr. Waryono Abdul Ghofur. Waryono menegaskan, dia mendapatkan amanah sebagai Direktur Ziswaf Kemenag per tanggal 11 Agustus 2023.
Yang lainnya, Ketua Dewan Pengawas Syariah Lazis ASFA KH. Anang Rikza Masyhadi, M.A., Ph.D. Menurutnya, keberadaan ASFA sangat dirasakan masyarakat. Dan mereka banyak mendoakan ASFA Foundation, termasuk Lazis ASFA.
Rapat Kerja Lazis ASFA yang dibuka oleh Ketua ASFA Foundation, Komjen Pol (Purn) Dr H Syafruddin Kambo, MSi di Grand Sahid Jaya, Jakarta.
Turut hadir pada rapat kerja Lazis ASFA bertema, “Optimalisasi Pendayagunaan Dana Zakat” itu, Rafil Perdana, Irjen Pol (Purn) Mas Guntur Laupe, Muhlis Hasyim dan Junaidi dari Yayasan ASFA.
Di deretan tamu undangan, hadir Ketua Baznas RI, Prof. Dr. Noor Ahmad, MA, Dirjen Bimas Islam Kemenag, Prof. Dr. Kamaruddin Amin, juga Pakar Zakat Wakaf dari Al-Azhar Kairo, Dr. Mustafa Dasuki Kesba. Sementara pengurus Lazis ASFA, hadir, Das’ad Latif (online), Anizar, Adil Triansyah, Pangeran, KH. Amirsyah, KH. Zulkifli, KH. Luqman Hakim, Prof. Sangidu, Buyung Wijaya, Dr. Nur Hizbullah, Imam Wicaksono, MA, Akbar Zainuddin, MM, Muhtar Lutfi, SKM, M. Maulana Darsono, Lc., MM, Muhammad Haedar, Lc., MA, Ahmad Zaini, Lc, Fardana Khirzul Haq, M.Si, Khoirul Umam, M.Si, M. Fadhil, Sholahuddin Fitri, SS, Irsyad, Erdi, dan Jhonaidi.Sementara dari Mitra Salur, hadir KH. Luqman Hakim (Pimpinan Ponpes Termas Pacitan), Gus Riza Azhari Zarkasyi (Pimpinan Lazis Unida Gontor Ponorogo), Gus Kikin (Pimpinan Ponpes Tebu Ireng Jombang), KH. Tajuddin Afgani (Pimpinan Ponpes Aisyiah IBS Bojonegoro), Gus Abdul Rouf Maemon dan Gus Idror Maemon (Pimpinan Ponpes Al-Anwar Sarang Rembang), KH. M. Bisri, M.Si (Pimpinan Ponpes Modern Tazakka Batang), KH. Najib Hammam (Pimpinan Ponpes Pabelan, Magelang), Dr. KH. Zuhairi (Pimpinan Ponpes Muntilan), Gus Akomadin Shofa (Pimpinan Ponpes Al-Hikmah 1 Brebes), Dr. KH. Tata Taufiq (Pimpinan Ponpes Al-Ikhlas Kuningan Jabar), Dr. KH. Anang Azhari (Pimpinan Ponpes Al-Mizan Lebak Banten), KH. Sulaiman Effendi (Pimpinan Ponpes Manahijussadat Pandeglang Banten), Dr. KH. Ikhwan Hadiyin (Pimpinan Ponpes Darel Azhar Lebak Banten), Dr. KH. Zulkifli Muhadli (Pimpinan Ponpes Al-Ikhlas Taliwang NTB), Dra. Mahsunah Syakir (Care Day Aisyiyah Condong Catur Sleman Jogjakarta), Kamarussamad (Pimpinan Yayasan Talenta), Said Aldi Al-Idrus, SH, (Ketua BKPRMI) serta Ketua Yayasan Pandaya