Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Hiburan > BASEJAM Rayakan Hari Anak Nasional Lewat Single Ceria "MABAR"

BASEJAM Rayakan Hari Anak Nasional Lewat Single Ceria "MABAR"

Hiburan | Kamis, 24 Juli 2025 | 17:02 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
BASEJAM Rayakan Hari Anak Nasional Lewat Single Ceria "MABAR"

Kolaborasi spesial bersama penyanyi cilik Theana, hadirkan lagu anak yang menyentuh, segar, dan sarat makna

KABARINDO, JAKARTA — Ada yang istimewa dari Hari Anak Nasional tahun ini. Grup musik legendaris BASEJAM mewujudkan salah satu cita-cita lamanya: menghadirkan lagu anak-anak yang bukan hanya untuk anak-anak, tentang anak-anak, dan dinyanyikan bersama anak-anak, tapi juga tetap berkualitas dan tak terasa kekanak-kanakan.

Lagu berjudul "MABAR", ciptaan Alsa dan Sita, resmi dirilis pada 23 Juli 2025, tepat di momen Hari Anak Nasional. Digarap dalam waktu yang sangat singkat, lagu ini menjadi salah satu karya tercepat yang pernah diselesaikan BASEJAM.

“Walau ide lagu ini sudah dibicarakan sejak awal tahun, proses pembuatannya baru dimulai awal Juli dan harus rampung di pertengahan bulan agar bisa rilis tepat waktu. Ini jadi lagu tercepat kami, dan kami sangat bersyukur pada semua yang terlibat—terutama teman baru kami, Theana,” ujar Sita.

Kolaborasi Manis dengan Penyanyi Cilik Theana Alexandra

Yang membuat "MABAR" semakin spesial adalah kehadiran Theana Alexandra, penyanyi cilik berusia 10 tahun yang menjadi vokal utama dalam lagu ini. Meski tergolong pendatang baru di industri musik Indonesia, darah seni Theana mengalir kuat dari kakeknya, A. Riyanto, komposer legendaris era 1980-an, dan ibunya, Lisa A. Riyanto, penyanyi terkenal di tahun 1990-an.

“Dari awal, kami ingin suara anak-anak beneran ada di lagu ini. Theana langsung jadi pilihan karena dia punya karakter vokal yang jujur dan ekspresif, seperti sedang ngobrol beneran dengan orangtuanya,” kata Sigit.

Latihan vokal hanya dua hari, proses rekaman tidak sampai satu jam, namun hasilnya sangat memukau.

“Saat bikin musik dan lirik, saya membayangkan suara anak-anak yang jujur, cuek, tapi tetap hangat. Theana sukses besar menyampaikan semua itu. Hebatnya, semua dia lakukan dalam waktu yang sangat singkat,” puji Alsa.

Mengangkat Isu yang Relevan: Dunia Anak dan Game Online

Lagu "MABAR" menggambarkan dinamika khas zaman sekarang: anak-anak yang gemar bermain game online bersama teman-temannya, dan orangtua yang berusaha menyeimbangkan antara hiburan dan kewajiban belajar.

“Lagu ini lahir dari pengamatan kami terhadap kebiasaan anak-anak, termasuk ponakan saya dan anak Mbak Sita yang suka banget MABAR sampai susah banget dipanggil orangtua. Dari situlah muncul lirik ‘kalau mama papa udah manggil, langsung jawab, jangan pura-pura ghoib’,” ungkap Alsa.

Lirik "MABAR" memang sederhana, namun sangat relatable bagi anak-anak maupun orangtua. Theana sendiri mengaku merasa sangat terhubung dengan lirik lagunya.

“Waktu baca liriknya aku mikir, itu aku banget, dan juga temen-temen aku. Bagian ‘OKE’ tuh berasa kayak aku lagi jawab Mama waktu disuruh berhenti main,” cerita Theana.

Proses Produksi yang Seru dan Spontan

Proses produksi lagu ini melibatkan dua studio berbeda, namun tidak mengurangi kekompakan para musisi. Theana merekam vokalnya di sore hari, disusul rekaman BASEJAM pada malam harinya.

“Anak saya yang usia 6 tahun ikut ke studio dan langsung ikutan nyanyi! Lagu ini memang langsung terasa klop,” ujar Alvin.

Instrumen dan aransemen musik pun dirancang agar menggambarkan suasana bermain game: ceria, dinamis, dan penuh energi.

“Saya puas banget dengan hasil akhirnya. Chemistry antar pemain tetap terasa walau beda kota. Gak sabar lagu ini didengar banyak orang,” kata Alsa.

Pesan dan Harapan: Lagu Anak yang Menyatukan Keluarga

Lewat "MABAR", BASEJAM ingin mengajak anak-anak dan orangtua untuk melihat dunia satu sama lain. Bermain itu penting, belajar juga tak kalah penting. Lagu ini hadir sebagai jembatan antara keduanya—menghibur sekaligus mendidik.

Berikut kutipan lirik lagu "MABAR":

Mabar itu asik, YouTube juga seru  
Scroll sana-sini, bikin hati terhibur  
Game dan video, teman tiap hari  
Tapi jangan lupa, masa depan menanti  

Capek sekolah? Chill dulu nggak apa  
Mabar sebentar, biar pikiran lega  
Tapi kalau mama papa udah manggil  
Langsung jawab, jangan pura-pura ghoib  

Main boleh, aku ngerti  
Tapi tak sepanjang hari  
Cita-cita tak datang sendiri  
Mainnya bisa nanti lagi

Sudah Bisa Didengar di Semua Platform Digital

Single “MABAR” kini sudah tersedia di seluruh platform musik digital. Lagu ini diharapkan dapat menjadi warna baru di dunia musik anak Indonesia—lagu yang relevan, menyenangkan, dan bisa dinyanyikan bersama keluarga.

“Kami ingin menemani para orangtua dan anak-anak di masa di mana dunia game sudah jadi bagian dari keseharian. Lewat lagu ini, kami ingin jadi teman yang menyenangkan tapi juga mengingatkan dengan cara yang menyenangkan,” tutup BASEJAM.


RELATED POST


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER