Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Bangladesh Batal, Timnas Indonesia Akan Hadapi Timor Leste

Bangladesh Batal, Timnas Indonesia Akan Hadapi Timor Leste

Olahraga | Jumat, 21 Januari 2022 | 10:19 WIB
Editor : Budiman

BAGIKAN :
Bangladesh Batal, Timnas Indonesia Akan Hadapi Timor Leste

KABARINDO, JAKARTA - PSSI memastikan timnas Indonesia akan menghadapi Timor Leste pada agenda FIFA Matchday  pada akhir bulan ini.

Timor Leste dipastikan melawan Indonesia untuk menggantikan Bangladesh yang tidak menyanggupi protokol kesehatan yang diterapkan di Tanah Air.

Pertandingan antara Indoneia kontra Timor Leste akan digelar dalam dua laga di Pulau Dewata, tepatnya di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Waktu pelaksanaan pertandingan itu akan dilangsungkan masing-masing pada 27 dan 30 Januari 2022.

Sudah Tiba di Jakarta

Adapun Timor Leste saat ini sudah tiba di Jakarta untuk menjalani karantina.

"Saat ini, Timor Leste sudah tiba di Jakarta dan melakukan karantina bubble selama empat hari," kata Sekjen PSSI Yunus Nusi dalam rilis resmi federasi.

Setelah selesai karantina, Timor Leste akan terbang ke Bali dari Jakarta pada 24 Januari 2022.

"Hari ini, timnas Indonesia hari ini juga sudah melakukan latihan di Bali," ujar Yunus Nusi dalam keterangannya.

"Kami harap pertandingan berjalan lancar dan skuad Garuda meraih kemenangan yang tentu akan menambah poin di ranking FIFA," tuturnya.

Di sisi lain, Shin Tae-yong telah memanggil 27 nama yang akan memperkuat Indonesia pada laga tersebut.

Sumber Berita: PSSI

Foto: PSSI


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER