Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Ekonomi & Bisnis > Yukk Hadir di Surabaya; Bidik Pebisnis Kuliner & UMKM

Yukk Hadir di Surabaya; Bidik Pebisnis Kuliner & UMKM

Ekonomi & Bisnis | Jumat, 30 April 2021 | 12:40 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Yukk Hadir di Surabaya; Bidik Pebisnis Kuliner & UMKM

Yukk Hadir di Surabaya; Bidik Pebisnis Kuliner & UMKM

Targetkan 300.000 downloader dan 5.000 merchant hingga akhir tahun ini

Surabaya, Kabarindo- Pembayaran digital (digital payment) yang semakin familiar bagi masyarakat terutama pada masa pandemi Covid-19 ini mendorong hadirnya perusahaan rintisan (startup) baru.

Salah satunya aplikasi pembayaran dengan fitur lengkap, Yukk, yang dapat diakses melalui website maupun smart phone. CEO & Co-Founder Yukk, Stevanus Rahardja, mengatakan Yukk diluncurkan pada Maret 2018 dan hanya menjangkau wilayah Jabodetabek.

Kini Yukk hadir di Surabaya dan siap merangkul lebih banyak pebisnis kuliner serta UMKM. Menurut Steven, sapaan Stevanus, Yukk hadir di Surabaya karena ibu kota Jatim ini potensial dari sisi bisnis dan terkenal dengan kulinernya.

“Kehadiran Yukk bertujuan meningkatkan pengalaman berbelanja yang lebih efisien serta kemudahan bagi para pengguna melalui teknologi yang sesuai dengan kebutuhan,” ujarnya pada gathering Yukk bersama Asosiasi Pengusaha Kafe dan Restoran Indonesia (Apkrindo) Jatim di Pasarame, Tunjungan Plaza 6 Surabaya, pada Kamis (29/4/2021).

Steven menyebutkan, hingga kini Yukk telah diunduh lebih dari 135 ribu pengguna. Dari jumlah ini, sekitar 30% merupakan pengguna aktif. Pihaknya menargetkan jumlah pengunduh hingga akhir tahun ini mencapai 250.000 hingga 300.000 downloader.

Di Jabodetabek, Yukk sudah menggandeng banyak UMKM dan terdapat 450 brand yang bergabung. Ia optimis, Jawa Timur khususnya Surabaya memiliki banyak sekali pebisnis kuliner maupun UMKM yang potensial. Stevanus menargetkan hingga akhir tahun ini jumlah merchant mencapai 5.000. Jumlah ini dipastikan akan meningkat pesat setelah Yukk hadir di Bandung dan Bali nanti.

Untuk semakin mengakomodir dan memudahkan pembayaran pengguna, Yukk sudah terintegrasi di sejumlah UMKM lokal maupun merchant nasional. Untuk itu, Yukk terus mengembangkan pasar dan ekosistem pembayaran digital melalui satu platform, termasuk untuk membayar tagihan listrik, air dan gas, pembelian pulsa dan paket data hingga voucher game. Ke depannya, Yukk juga bisa digunakan untuk transfer ke bank lain.

“Kami ingin menggandeng sebanyak-banyaknya UMKM dan merchant serta pengguna dengan menciptakan ekosistem andal yang menghubungkan dunia bisnis dan digital,” ujar Steven.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER