KABARINDO, BALI - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, sebanyak 97 gempa susulan mengguncang Kabupaten Karangasem, Bali, sejak Selasa, 13 Desember 2022 hingga sore tadi sekira pukul 18.00 WIB.
"Gempa susulan sampai dengan 15 Desember 2022 pukul 18:00 WIB, terjadi 97 gempa susulan," ujar Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono seperti dikutip Okezone, Kamis (15/12/2022).
Berdasarkan data yang dikantongi BMKG, gempa susulan yang terjadi di Karangasem Bali paling besar berkekuatan Magnitudo 4,6. Sedangkan yang terkecil, Magnitudo 1,6. Gempa tersebut dirasakan beberapa kali oleh warga Karangasem.
BMKG mengimbau agar warga Karangasem, khususnya yang berada di wilayah pesisir untuk tetap waspada terhadap potensi gempa susulan. BMKG memprediksi gempa susulan masih akan terjadi dalam beberapa waktu ke depan.
Diberitakan sebelumnya, gempa berkekuatan Magnitudo 5,2 mengguncang Karangasem, Bali, pada Selasa, 13 Desember 2022, sore. Akibatnya, puluhan rumah warga mengalami kerusakan. Selain itu, dua orang juga dilaporkan mengalami luka-luka