Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Hukum & Politik > Survei SMRC: PDIP Unggul di Jabar

Survei SMRC: PDIP Unggul di Jabar

Hukum & Politik | Selasa, 15 Februari 2022 | 21:49 WIB
Editor : Sarah Anastasia

BAGIKAN :
Survei SMRC: PDIP Unggul di Jabar

KABARINDO, JAKARTA - Survei yang dilakukan lembaga Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menemukan bahwa Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dapat unggul di Jawa Barat jika pemilu diadakan sekarang.

Saidiman Ahmad, Manajer Program SMRC, dalam presentasi hasil surveinya menerangkan bahwa dalam simulasi semi terbuka 18 partai, di Jawa Barat saat ini PDIP memperoleh suara 16 persen, bersaing ketat dengan Gerindra dengan 14,8 persen suara. Urutan selanjutnya PKS 9,2 persen, Golkar 8,1 persen, Demokrat 5,9 persen dan PKB 5,1 persen. Sementara partai-partai lain ada di bawah 3 persen.

Saidiman melanjutkan bahwa dukungan terhadap PDIP saat ini (16 persen) cukup stabil dibanding dengan hasil pemilu 2019 (14,3 persen), sementara partai-partai lain cenderung menurun. (Foto: Wikipedia)

“Perolehan suara masing-masing partai, masih terbuka kemungkinan untuk berubah mengingat masih ada 32,7 persen masyarakat Jawa Barat yang belum menentukan pilihan,” ujar Saidiman mengingatkan.

Survei ini dilakukan melalui telepon dengan total sampel 801 responden. Sampel dipilih secara acak dari populasi warga Jawa Barat yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon. Wawancara dilakukan oleh tenaga pengumpul data yang terlatih pada 5-8 Februari 2022.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER