Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Ekonomi & Bisnis > Pemerintah Lanjutkan Program Kartu Prakerja

Pemerintah Lanjutkan Program Kartu Prakerja

Ekonomi & Bisnis | Kamis, 13 Januari 2022 | 21:34 WIB
Editor : Sarah Anastasia

BAGIKAN :
Pemerintah Lanjutkan Program Kartu Prakerja

KABARINDO, JAKARTA - Pemerintah kembali melanjutkan Program Kartu Prakerja untuk tahun 2022. Pemerintah mengklaim kelanjutan program ini didasarkan atas keberhasilan pelaksanaannya sepanjang tahun 2021.

Salah satu keberhasilan itu terlihat di Jawa Timur. Menurut pemerintah, provinsi tersebut tercatat memiliki lebih dari satu juta penerima Kartu Prakerja, provinsi dengan dengan jumlah penerima Program Kartu Prakerja terbanyak ke-2 di Indonesia. Sementara itu,  Kota Surabaya adalah kota dengan jumlah penerima tertinggi di Provinsi Jawa Timur dengan jumlah penerima sebanyak 388.707 orang. Para penerima Program Kartu Prakerja sebesar 63% memiliki latar belakang pendidikan lulusan SMA/SMK dan sisanya lulusan SD, SMP, Diploma, dan Sarjana.

"Semoga program Kartu Prakerja ini dapat memberi manfaat hingga ke depannya,” ujar Menko Perekonomian Airlangga Hartato. (Foto: Courtesy)                                                                                              


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER