MI Mazro'atul Ulum, belajar di alam terbuka
Tangerang, Kabarindo- Selain proses belajar mengajar di sekolah yang merupakan kegiatan wajib, pihak sekolah tentunya juga memberi kesempatan kepada siswa siswi nya untuk dapat mengembangkan minat dan kemampuannya melalui kegiatan ekstra kurikuler.
Beberapa kegiatan ekstra kurikuler ini tentunya menjadi kegiatan yang menarik bagi siswa siswi yang mengikutinya. Bahkan tak heran jika ada sekolah yang mempunyai ekstra kurikuler favorit. Namun tak sedikit juga yang menjalankan kegiatan ini secara monoton, tanpa ada inovasi yang akhirnya menimbulkan kebosanan bagi anggotanya.
Padahal kalau kita sadari, kegiatan ekstra kurikuler ini sebenarnya merupakan sarana untuk menyalurkan bakat dan kemampuan bagi para anggotanya, yaitu para siswa siswi yang ikut di dalamnya. Ini merupakan kegiatan untuk merangsang motorik anak.
Seperti halnya hari ini 25 Maret 2019, yang dilakukan oleh ekskul menggambar MI Mazro'atul Ulum Ciledug Tangerang di Taman Potret Kota Tangerang. Guna menghilangkan kejenuhan dan kebosanan bagi para anggotanya, mereka mengadakan kegiatan di alam terbuka dengan nama kegiatannya Kids Art. "Kegiatan ini rutin kami lakukan tiap tahun, selain untuk melatih motorik anak, juga berguna untuk mengembangkan imajinasi dan seni bagi anak-anak khususnya peserta ekskul menggambar", ujar Evi Afifah selaku Kepala Sekolah MI Mazro'atul Ulum.
Anak-anak tampak menikmati kegiatan ini. Sekilas mereka tampak serius dengan kegiatan menggambarnya. Namun tak jarang sesekali mereka hirup udara segar di rimbunnya pepohonan di Taman Potret ini.
Karya-karya indah tercipta dari tangan-tangan mereka hari ini. Sepertinya menggambar di alam terbuka memberi inspirasi bagi mereka. Coretan warna-warni menghiasi lembar putih yang menjadi media lukisan mereka. Kegiatan yang sederhana, namun mempunyai arti yang sangat berarti.
Penulis : Yudhi Permana