Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Olimpiade Musim Dingin, China Prediksi Kasus Positif Covid-19 Akan Meningkat

Olimpiade Musim Dingin, China Prediksi Kasus Positif Covid-19 Akan Meningkat

Olahraga | Kamis, 23 Desember 2021 | 13:29 WIB
Editor : Awan Fauzi

BAGIKAN :
Olimpiade Musim Dingin, China Prediksi Kasus Positif Covid-19 Akan Meningkat

KABARINDO, BEIJING - Kasus positif Covid-19 di China diprediksi akan meningkat selama gelaran Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022.

Hal itu disampaikan oleh penyelenggara, mengingat akan adanya banyak orang asing yang masuk ke dalam negeri.

Pihak penyelenggara juga berharap bahwa para atlet dan staf yang berkunjung ke sana sudah melakukan vaksinasi, termasuk untuk varian Omicron.

Olimpiade Musim Dingin akan dihelat di Beijing pada 4 sampai 20 Februari mendatang.

Tak akan ada penonton dalam gelaran nanti, demi menjaga penyebaran virus Covid-19 khususnya varian Omicron.

Omicron

Saat ini, sudah ada lima kasus varian Omicron di China.

Empat di antaranya berasal dari orang yang datang dari luar negeri.

Hal ini membuat China tak mengizinkan penonton luar negeri untuk datang ke Olimpiade.

Mereka juga memang sudah menutup perbatasan mereka selama pandemi berlangsung.

"Sejumlah besar orang dari berbagai penjuru dunia akan berkunjung ke China dan pastinya arus orang ini akan meningkat. Akibatnya, sejumlah kasus positif akan menjadi peristiwa dengan probabilitas tinggi," Han Zirong, wakil presiden yang juga Sekretaris Jenderal Panitia Penyelenggara Olimpiade Beijing.

Beberapa nama besar tak akan ikut serta dalam Olimpiade nanti, sebagian besar karena alasan pandemi.

Sumber: Antara
Foto Antara


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER