KABARINDO, JAKARTA - Usai pindah dari regional Eropa menuju regional Amerika Latin pada November 2021 lalu, Ninja in Pyjamas resmi memperkenalkan deretan pemain anyar mereka.
Roster tersebut diumumkan guna menghadapi VCT 2022.
Roster baru dari NiP berisikan pemain-pemain dari Brasil dan Argentina.
Sebut saja nama-nama pemain yang sudah tak asing lagi seperti Alexandre "xand" Zizi eks FURIA Esports dan Benjamin "bnj" Rabinovic eks KRU Esports kini menjadi bagian dari NiP.
Xand bahkan pernah berlaga di Valorant Champions 2021 lalu dan bnj bersama KRU Esports sempat bermain di VCT 2021 Masters Reykjavik.
Dua nama tersebut akan ditopang oleh Walney "Jonn" Reis, Gabriel "bezn1" Luiz, dan Cauan "cauanzin" Pereira.
Untuk kursi pelatih akan dipercayakan pada Rogerio "RoY" Aranha.
NiP sendiri sudah memastikan tempatnya di VCT 2022 Brazil Challengers Stage 1 usai berhasil memenangi kualifikasi tertutup.
NiP berhasil mengalahkan Botafogo Esports untuk mendapatkan satu slot menuju babak grup VCT 2022 Brazil Challengers Stage 1.
VCT 2022 Brazil Challengers Stage 1 sendiri baru akan berlangsung pada 12 Februari hingga 27 Maret 2022 medatang.
Dimana NiP akan bersaing dengan nama-nama besar seperti Team Vikings, Keyd Stars, dan FURIA Esports.
Sumber: Skor Indonesia