Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Berita Utama > Mayjen Suharyanto dilantik Hari Ini Jadi Kepala BNPB

Mayjen Suharyanto dilantik Hari Ini Jadi Kepala BNPB

Berita Utama | Rabu, 17 November 2021 | 12:42 WIB
Editor : Sebastian Renaldi

BAGIKAN :
Mayjen Suharyanto dilantik Hari Ini Jadi Kepala BNPB

KABARINDO, JAKARTA  - Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Suharyanto akan dilantik menjadi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Istana Negara pada Rabu (17/11/2021) siang ini.

 Mayjen TNI Suharyanto akan menggantikan posisi Letnan Jenderal TNI Ganip Warsito menjadi kepala BNPB. Berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Suharyanto memiliki harta mencapai Rp 4.586.643.144.

Dalam data LHKPN yang diakses Kompas.com dalam situs web elhkpn.kpk.go.id, Suharyanto terakhir melaporkan harta kekayaan pada 18 Februari 2021. Suharyanto memiliki dua bidang lahan di wilayah Bandung Barat senilai Rp 1.450.000.000.

Ia juga tercatat memiliki kendaraan berupa dua mobil dan satu sepeda motor dengan nilai mencapai Rp 1.148.000.000 yang terdiri dari Toyota Vellfire 2.5 G tahun 2019, Honda HRV tahun 2016 dan satu unit sepeda motor tahun 2017.

Suharyanto memiliki harta bergerak Rp 204.800.000 dan kas atau setara kas sebesar Rp 1.783.843.144 serta tidak tercatat memiliki utang.

Informasi dilantiknya Mayjen TNI Suharyanto dikonfirmasi oleh Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono bahwa  Presiden akan melantik Kepala BNPB. Pelantikan akan dilaksanakan pukul 13.30 WIB di Istana Negara.

Pelantikan Suharyanto juga bersamaan dengan pelantikan Jenderal TNI Andika Perkasa menjadi panglima TNI, Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), serta 12 duta besar Indonesia untuk negara-negara sahabat. Foto : Dok PUSPEN TNI
 


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER