KABARINDO, JAKARTA - Rekor yang dicatat film Makmum 2 menjadi harapan industri perfilman tanah air.
Film Makmum 2 dibuka di bioskop pada 30 Desember 2021 lalu.
Film ini kemudian ditonton oleh 46.815 orang pada hari pertama.
Dalam empat hari, sudah terjual lebih dari 220.000 tiket untuk film ini.
Dua catatan ini adalah yang terbaik bagi film Indonesia sepanjang tahun 2021.
Hal ini dikatakan bisa jadi harapan bagi industri perfilman tanah air menyambut tahn 2022.
Bioskop Kembali Ramai
Rasa bahagia diungkapkan oleh CEO MD Pictures, Manoj Punjabi, selaku penggarap film ini.
“Kami sangat senang melihat penggemar film Indonesia mulai kembali ke bioskop dalam jumlah yang luar biasa,” ujar Manoj.
“Berjalan bersamaan dengan distribusi digital dan pertumbuhan perusahaan, pulihnya bioskop merupakan tanda yang sangat positif bagi MD Pictures dan industri film Indonesia.”
Makmum 2 merupakan sekuel dari film makmum yang tayang pada 2019 lalu.
Selain di Indonesia, film ini juga akan tayang di Malaysia, Singapura, dan juga Brunei Darussalam mulai Jumat pekan ini.
Sumber: Antara
Foto: Antara