Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > Laga Uji Coba:Timnas Brasil Hajar Ghana 3-0

Laga Uji Coba:Timnas Brasil Hajar Ghana 3-0

Olahraga | Sabtu, 24 September 2022 | 06:19 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Laga Uji Coba:Timnas Brasil Hajar Ghana 3-0

KABARINDO, - Laga Timnas Brasil vs Ghana di laga uji coba  di Stade Oceane pada Sabtu, (24/9/2022) dini hari WIB,  Canarinha –julukan Timnas Brasil– menang 3-0 atas Ghana.

Gol-gol Brasil dalam laga ini dilesakkan Marquinhos dan brace dari Richarlison. Kemenangan ini juga mengamankan Brasil di posisi teratas ranking FIFA.

Timnas Brasil langsung memberikan tekanan kepada pertahanan Ghana pada awal babak pertama. Namun, serangan yang dilakukan Neymar pada menit kedua masih gagal membawa Selecao -julukan Timnas Brasil- memimpin, setelah diadang pemain bertahan Ghana.

Hasil Timnas Brasil vs Ghana

Pada menit kesembilan, Brasil berhasil memimpin. Marquinhos menyelesaikan umpan manis dari Raphinha melalui sundulannya dan membuat kiper Ghana, Joseph Wollacott, gagal mengamankan gawangnya.

Keunggulan satu gol membuat Selecao semakin termotivasi untuk memperlebar jarak. Terbukti pada menit ke-16, Raphinha hampir mencetak gol lewat tembakan voli.

Setelah itu, Timnas Brasil kembali mendapatkan peluang bagus untuk mencetak gol pada menit ke-21 melalui Vinicius Junior. Namun, tendangannya dengan mudah diamankan Joseph Wollacott.

Pada menit ke-28, Richarlison membawa Brasil menjauh dari Ghana, setelah tendangan melengkungnya gagal diantisipasi Joseph Wollacott.

Kemudian, Richarlison kembali membawa Brasil menjauhi keunggulan dari Ghana, setelah memanfaatkan umpan dari Neymar untuk memasukkan bola ke arah sisi kiri gawang Joseph Wollacott. Alhasil, hingga babak pertama selesai, Brasil unggul 3-0 atas Ghana.

Pada menit ke-48, Raphinha memanfaatkan kesalahan pemain bertahan Ghana untuk mendapatkan peluang pertama di babak kedua. Namun, tendangannya berhasil ditepis Joseph Wollacott.

Sementara itu, pada menit ke-57 sundulan Jordan Ayew masih membentur mistar gawang Brasil. Pada menit ke-66, tendangan Neymar masih bisa ditepis Joseph Wollacott, Brasil pun gagal memperlebar keunggulan pada awal babak kedua.

Setelah itu, Brasil kembali mendapatkan peluang pada menit ke-77, namun tendangan Neymar masih bisa digagalkan kiper Ghana yang tampil apik. Di menit ke-81, Neymar Jr kembali mendapatkan peluang untuk mencetak gol usai melewati tiga pemain Ghana, tetapi Joseph Wollacott kembali menggagalkan peluang tersebut.

Brasil kembali mendapatkan peluang pada menit ke-90 melalui Alex Telles, tetapi tenaganya masih belum bisa merobek gawang Joseph Wollacott. Hingga laga usai, Brasil menang 3-0 atas Ghana.

Berikut Susunan Pemain Brasil vs Ghana:

Brasil (4-3-3): Alisson; Eder Militao, Marquinhos, Thiago Silva, Alex Telles, Lucas Paqueta, Casemiro, Neymar, Raphinha, Richarlison, Vinicius Junior.

Cadangan: Weverton, Ederson, Danilo, Fred, Everton Ribiero, Roger Ibanez, Fabinho, Renan Lodi, Bruno Guimaraes, Antony, Matheus Cunha, Bremer, Roberto Firmino, Pedro, Rodrygo.

Pelatih: Adenor Leonardo Bacchi

Ghana (4-4-2): Joseph Wollacott; Denis Odoi, Alexander Djiku, Daniel Amartey, Abdul Rahman Baba, Kamaldeen Sulemana, Mohammed Kudus, Thomas Partey, Andre Ayew, Felix Afena-Gyan, Jordan Ayew.

Cadangan: Richard Ofori, Abdul Manaf Nurudeen, Tariq Lamptey, Mohammed Salisu, Elisha Owusu, Issahaku Tafawu, Daniel-Kofi Kyereh, Osman Bukari, Gideon Mensah, Joseph Aidoo, Inaki Williams, Iddrisu Baba, Alidu Seidu, Antoine Semenyo, Daniel Barnieh.Pelatih: Otto Addo.

Foto: Reuters


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER