Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Hiburan > Jelang gelaran Kaset Awards tahun kedua, JJM Siapkan Konten YouTube

Jelang gelaran Kaset Awards tahun kedua, JJM Siapkan Konten YouTube

Hiburan | Jumat, 14 Juni 2024 | 06:37 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Jelang gelaran Kaset Awards tahun kedua, JJM Siapkan Konten YouTube

KABARINDO, JAKARTA - Ada yang beda dari kolektif pewarta musik Jaringan Jurnalis Musik (JJM) saat persiapan Kaset Awards kedua. Di tengah proses penjurian yang tengah berjalan, JJM kali ini bekerja sama dengan rumah produksi 13 Nadi Musik menyiapkan konten Kaset Awards YouTube. Acara ini baru saja tayang resmi 13 juni 2024 kemarin.

Sedangkan Kaset Awards sendiri seperti tahun sebelumnya dijadwalkan akan berlangsung pada antara bulan Oktober atau November 2024. 

“Karena jarak tiap tahunnya cukup lama, kami membuat konten yang akan tayang seminggu sekali sebagai fasilitas penyebaran informasi karya musisi kita yang baru dirilis. Lebih dari itu, ada tangga lagu (chart), info musik, info konser, review album/video klip, wawancara dengan bintang tamu yang selanjutnya akan ditutup dengan penampilan live si bintang tamu yang diundang,” jelas Fransiscus Eko dari JJM yang kali ini bertindak sebagai produser Kaset Awards Youtube Content.  

“Persiapannya masih sama seperti tahun sebelumnya. Tidak ada perbedaan yang berarti. Sedangkan banyak sekali nama-nama artis baru yang muncul. Untuk saat sekarang ini sudah memasuki tahap akhir penjurian,” tambah Andre Stroo, Founder Kaset Awards sekaligus anggota JJM. 

Konten Youtube Kaset Awards ini menampilkan host Sigit Wardana dan Isabel Azhari, yang kebetulan juga sama-sama musisi, dan punya karya. 
“Persiapanku untuk menjadi host Kaset Awards terutama terdiri dari mendengarkan banyak playlist musik yang berbeda, khususnya tangga lagu teratas. Acara ini tentunya menarik karena kita akan mendapatkan informasi tentang musik apa aja yang sedang populer saat ini,” jawab Isabel saat ditanya tentang apa persiapannya menjadi host Kaset Awards. 

“Kami setuju menjadi partner media digital karena acara tentang musik seperti ini udah lama nggak ada, sehingga diharapkan bisa menjadi wadah pilihan dalam skena musik digital Indonesia. Acara pengumuman pemenangnya juga bisa digarap meriah profesional serta bergengsi agar banyak musisi yang terlibat termasuk juga para stakehodlder musik lainnya” jelas Gio Wibowo dari 13 Nadi Musik.  

Baik Isabel Azhari maupun Sigit Wardana mengaku sangat senang bisa terlibat dalam konten youtube Kaset Awards ini dan keduanya juga mempunyai harapan agar konten ini bisa menjadi manfaat bagi insan musik Indonesia,

“Salah satu artis Indonesia favoritku adalah Idgitaf. Aku menyukai musiknya dan menurut aku dia adalah penulis lirik yang luar biasa, jadi aku senang sekali jika dapat kesempatan untuk mewawancarainya dan mengetahui lebih banyak tentang perjalanannya dan proyek mendatang,” tambah Isabel. 

“Kaset Awards semoga bisa lebih memberi kesempatan artis yang sedang mempromosikan karya terbarunya untuk jadi bintang tamu di acara ini,” kata Sigit.

“Sigit dan Isabel kami pilih karena termasuk seniman yang juga peduli dengan kemajuan industri musik di tanah air. Mereka siap memberikan yang terbaik untuk musik Indonesia lewat konten ini,” kata Fransiscus Eko saat persiapan syuting di Studio 13 Nadi Musik, Bogor. (DoRo) Foto: Ist


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER