KABARINDO, LONDON - Pemain berposisi gelandamg dari Crystal Palace, Jairo Riedewald, dikabarkan lebih memilih memperkuat tim nasional (timmas) Indonesia ketimbang Suriname. Kabar itu disampaikan ahli pemain diaspora asal Suriname, Brian Tevreden.
“Brian Tevreden mengatakan Jairo Riedewald telah menolak bermain untuk Suriname dan mungkin mempertimbangkan untuk Timnas Indonesia,” tulis akun Instagram @futboll.indonesiaa, menyatut pernyataan Brian Tevreden.
Dalam beberapa bulan terakhir, nama Jairo Riedewald muncul sebagai pemain yang berpotensi dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Rumor itu muncul setelah beredar isi Direct Message (DM) Instagram antara Jairo Riedewald dengan akun Instagram @pemainketurunan.id.
Dalam isi DM tersebut, Jairo Riedewald ditanya apakah bersedia memperkuat Timnas Indonesia. Jairo Riedewald mengaku antusias jika mendapat kesempatan membela Timnas Indonesia.
Mantan anggota Exco PSSI yang dulunya sering mengurusi proses naturalisasi pemain keturunan, Hasani Abdulgani, juga angkat bicara. Ia mengaku dihubungi salah seorang kerabat Jairo Riedewald yang berasal dari Manado.
Menarik menanti apakah Jairo Riedewald bisa dinaturalisasi menjadi WNI atau tidak. Jika berhasil dinaturalisasi, kehadiran Jairo Riedewald di lini tengah Timnas Indonesia.
Gelandang 27 tahun itu bukanlah pesepakbola sembarangan. Sejak 2017, gelandang berambut kribo ini mentas di kasta tertinggi Liga Inggris bersama Crystal Palace.
Sebelumnya, Jairo Riedewald merupakan pemain andalan Ajax Amsterdam dan membantu Die Amsterdammers –julukan Ajax Amsterdam– juara Liga Belanda 2013-2014. Menarik menanti apakah Jairo Riedewald bakal tiba di Indonesia dalam waktu dekat atau tidak.
Sebelumnya anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengatakan ada dua pemain keturunan yang segera menjalani proses naturalisasi. Apakah Jairo Riedewald salah satu di antaranya?
Foto: Reuters