KABARINDO, JAKARTA - PB Djarum memasang target realistis yang akan diraih oleh satu-satunya wakil Indonesia, yakni pasangan Dejan Ferdinansyah/Serena Kani.
Pasangan ganda campuran, Dejan/Serena, dipastikan akan tetap berpartisipasi di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021 di Huelva, Spanyol, pada 12-19 Desember 2021.
PB Djarum menilai bahwa Kejuaraan Dunia adalah turnamen yang ketat karena diikuti oleh para atlet terbaik dari seluruh dunia.
"Kalau target, saya pribadi inginnya (mereka) jadi juara. Tapi ini kan Kejuaraan Dunia, jadi harus realistis," kata Koordinator Administrasi PB Djarum Lius Pongoh,Rabu (8/12/2021) dikutip dari Antara.
Terlebih, pasangan Dejan/Serena sendiri saat ini berada di peringkat 97 dunia.
Baca Juga: Olahraga Pelatnas PBSI Mundur, Hanya Ada Satu Wakil Indonesia yang Berangkat ke Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021
Oleh karena itu, PB Djarum hanya mendorong agar Dejan/Serena memaksimalkan penampilannya di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021.
"Semoga mereka bisa maksimal mengeluarkan kemampuan yang dimiliki, karena dari PB Djarum hanya dua atlet saja yang lolos ke Kejuaraan Dunia," kata Lius.
Di Spanyol, Dejan/Serena akan didampingi oleh mantan pebulu tangkis Indonesia, Vita Marissa.
Sebelumya, Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) memutuskan bahwa para atlet Pelatnas mundur dari BWF World Championship 2021.
Keputusan tersebut itu diambil dengan alasan keamanan dan keselamatan timnas di tengah merebaknya penyebaran varian baru virus COVID-19 Omicron.
"Kami tidak mau mengambil risiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama. Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia," kata Kabid Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky.
Sumber berita: Antara
Foto: PB Djarum