ITS Juara Umum; Kompetisi Jembatan Indonesia 2018
Menangkan tiga kategori dari enam kategori yang dilombakan pada kelas KJI Baja
Surabaya, Kabarindo- Prestasi membanggakan kembali diraih oleh tim Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya.
Kali ini, tim ITS berhasil meraih Juara Umum pada Kompetisi Jembatan Indonesia (KJI) ke-14 dan Juara III dalam Kompetisi Bangunan Gedung Indonesia (KBGI) ke-10 yang digelar di Universitas Hassanudin, Makassar.
Di ajang bergengsi di bidang teknik sipil tersebut, ITS memenangkan tiga kategori dari enam kategori yang dilombakan pada kelas KJI Baja. Ketiga kategori tersebut adalah kategori Kesesuaian Implementasi terhadap Rancangan meraih Terbaik, kategori Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Terlengkap dan kategori Jembatan Terkokoh.
ITS juga berhasil memenangkan satu dari 6 kategori yang dilombakan pada kelas KJI Canai Dingin. Kategori implementasi terhadap rancangan terbaik turut mengantarkan ITS untuk bertengger di urutan kedua pada KJI Canai Dingin.
Pembina KJI, Aniendhita Rizki Amalia ST MT, menyatakan rasa bangganya atas raihan tim KJI. Terlebih dengan predikat juara umum ini, ITS berhasil mengulang kejayaannya pada 2015.
Dosen Teknik Sipil itu menjelaskan, berbeda dari tahun lalu, pada tahun ini tim ITS merupakan perpaduan dari mahasiswa diploma dan sarjana. “Timnya dari dua departemen, Departemen Teknik Sipil (sarjana) dan Departemen Teknik Infrastruktur Sipil (diploma). Bisa dibilang ini merupakan prestasi bersama yang berhasil ditorehkan oleh ITS,” ujarnya.
Menanggapi tim KBGI yang tahun lalu meraih juara umum harus berpuas diri pada posisi ketiga, Amalia tetap mengungkapkan kebanggaannya. Pasalnya, ITS juga mengantongi juara pada kategori kreativitas dalam rancang bangun serta kategori metode pelaksanaan konstruksi.
Ia menambahkan, nantinya akan diadakan evaluasi untuk memperbaiki kinerja tim ITS pada kompetisi selanjutnya.
Penulis: Natalia Trijaji