Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Iptek > Ingin Raih Program Beasiswa LPDP, Rhesa Yogaswara: ICMI Jakarta Selatan Siap Beri Pendampingan!

Ingin Raih Program Beasiswa LPDP, Rhesa Yogaswara: ICMI Jakarta Selatan Siap Beri Pendampingan!

Iptek | Senin, 10 Juli 2023 | 23:17 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Ingin Raih Program Beasiswa LPDP, Rhesa Yogaswara: ICMI Jakarta Selatan  Siap Beri Pendampingan!

KABARINDO, JAKARTA - Ketika.lulus sekolah menengah atas (SMA) atau juga Strata 1 (S1) untuk melanjutkan Strata 2 (S2),  masih banyak anak muda  Indonesia bingung mencari sekolah lanjutan berbasis beasiswa. 

Program beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) masih menjadi idola di kalangan mahasiswa Indonesia. Pelamar biasanya menyasar perguruan tinggi ternama di dalam dan luar negeri.

Siapa saja lulusan S1 bisa mengikuti program beasiswa dari Kemenkeu ini. Namun prosesnya memang cukup selektif, sehingga tak jarang anak muda pesimistis saat pendaftaran.

Bagi yang berminat, jangan khawatir untuk mencoba mengikuti beasiswa LPDP. Bisa bertanya langsung ke mereka yang lolos beasiswa LPDP soal tips dan trik dalam tahap persiapan. Bahkan, sejumlah pihak juga kerap mengadakan talkshow terkait beasiswa LPDP.

Ingin Raih Program Beasiswa LPDP, Rhesa Yogaswara: ICMI Jakarta Selatan  Siap Beri Pendampingan!

ICMI Jaksel menggelar talkshow Menggapai Sukses di Masa Depan dengan Beasiswa Pendidikan.

Seperti yang diupayakan UPZ Cendekia Amal Sejahtera, badan otonom dari ICMI Jakarta Selatan. Organisasi ini menggelar talkshow dengan tema "Menggapai Sukses di Masa Depan dengan Beasiswa Pendidikan" di Mall Tamini Square Jakarta, beberapa waktu lalu.

Dalam talkshow tersebut, hadir sebagai narasumber Rhesa Yogaswara (Ketum ICMI Jaksel), Ratna Dewi Pangaribuan (Ketua Panitia/Pengurus ICMI Jaksel Divisi Antar Lembaga, Luar Negeri, Ketahanan dan Keamanan).

Lalu, Prof. Hikmahanto Juwana (Guru Besar UI, Rektor Unjani, alumni Beasiswa Chevening), Alfa Sapurra (Global Islamic School), Ratna Prabondarie (Kemendikbudristek RI Sub Koordinator pengelola beasiswa Indonesia).

Kemudian, Dr. Sri Melati, M.A. (poenasihat Yayasan Pendidikan Dwituna Harapan Baru, alumni Beasiswa LPDP), Dr. Tri Nugroho (dosen FKUI, Dokter Bedah Vaskular & Endovaskular RSCM, alumni Beasiswa LPDP.)

Ingin Raih Program Beasiswa LPDP, Rhesa Yogaswara: ICMI Jakarta Selatan  Siap Beri Pendampingan!

Beasiswa LPDP hanya diberikan untuk program magister (S2) dan doktor (S3). Maka dari itu, program ini penting untuk kamu yang sedang menempuh atau baru saja lulus dari S1.

"Terkait LPDP tentu ini dari pemerintah, yang bisa kami lakukan adalah sebagai organisasi membangun komunikasi dengan pihak terkait untuk membantu pendampingan terhadap mereka," papar Ketum ICMI Jaksel Rhesa Yogaswara yang didampingi Ratna Dewi Pangaribuan.

Menurut Rhesa lagi, banyak yang belum tahu dan masih bingung soal cara pendaftaran dan persyaratan beasiswa LPDP yang harus dipersiapkan. Dengan adanya talkshow ini, Rhesa berharap semakin banyak mahasiswa Indonesia yang mengetahui bagaimana cara mendapatkan beasiswa LPDP.

"Sosialisasi dari kita sebetulnya kita tidak melihat hanya anak-anak kepada guru yang mengajar tapi kepada keluarga karena sebagaimana kita ketahui di dalam pegangan hidup kita sebetulnya yang menjadi tonggak pilar dalam rumah atau keluarga adalah ibu," jelasnya lagi.

Rhesa pun meminta orang tua turut memberi perhatian lebih terhadap anak-anaknya yang tengah berusaha mendapatkan beasiswa LPDP.

"Kita lihat anak-anak ya anak-anak, tapi ketika ibu-ibu tidak menciptakan sistem itu tidak akan jalan sehingga terhambatnya untuk menjadikan anaknya pintar di sekolah hingga gagal mendapatkan beasiswa pendidikan," imbuhnya lagi.

Rhesa memastikan pihaknya akan terus membantu para pelajar mendapatkan beasiswa pendidikan, termasuk melalui sosialisasi beasiswa LPDP.

"Di ICMI Jakarta Selatan juga ada divisi perekonomian dan pendidikan maupun divisi perempuan dan anak, ini yang menjadi tantangan dari kita untuk menciptakan program yang terintegrasi maupun penyuluhan LPDP bagi anak-anak bisa mendapatkan beasiswa pendidikan dari pemerintah,"  pungkasnya. 


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER