Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > H&M Punya Color Story; Koleksi Innovation Stories Baru

H&M Punya Color Story; Koleksi Innovation Stories Baru

Gaya hidup | Minggu, 16 Mei 2021 | 17:45 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
H&M Punya Color Story; Koleksi Innovation Stories Baru

H&M Punya Color Story; Koleksi Innovation Stories Baru

Ciptakan warna unik dan menawan serta berdampak lebih kecil terhadap lingkungan

Surabaya, Kabarindo- H&M memiliki koleksi Innovation Stories baru, Color Story. Setelah koleksi pertama, Science Story, koleksi kali ini merayakan metode baru yang lebih berkelanjutan untuk teknik mewarnai baju.

Berkolaborasi dengan para inovator, H&M menciptakan pilihan karya kontemporer yang membawa kesadaran pada dampak lingkungan proses pewarnaan dan pencetakan. Color Story menggunakan teknik pewarnaan mutakhir, seperti bioteknologi, pigmen nabati dan sistem loop tertutup (sirkular), yang tidak hanya menciptakan warna yang unik dan menawan, tetapi juga memiliki dampak yang lebih kecil terhadap lingkungan.

Color Story memiliki gaya edgy namun bohemian menyoroti keindahan yang belum ditemukan dari warna-warna yang diproduksi secara berkelanjutan. Koleksi ini menampilkan warna-warna tanah yang dibuat dengan hati-hati, memberikan nuansa kalem dan tenang, sementara gaya yang dibalut dengan denim menambah kesan urban.

Koleksi utama termasuk kemeja cropped berpinggang tali spageti yang dicetak secara digital dan rok serut, serta gaun berwarna dan hoodie bergaya ponco yang diwarnai oleh tanaman, yang terdiri dari bahan-bahan yang bersumber lebih ramah lingkungan. Atasan chestnut dan celana panjang diwarnai dengan We aRe SpinDye. Siluet mengalir dan pas bentuk badan, memungkinkan warna membungkus dan menyelimuti pemakainya. Aksesoris menambahkan kesan grunge ringan pada tampilan apa pun seperti anting melingkar yang terbuat dari kaca daur ulang, tanpa pigmen warna tambahan, juga sandal ber-sol tebal yang terbuat dari bloom (busa fleksibel yang sebagian diproduksi dengan biomassa alga). Palet warna jeruk hangat, indigo, sage greens dan kuning lembut memenuhi koleksi serta menarik fokus kepada energi organik dan optimisme.

Sesuai dengan misi H&M menuju masa depan fashion yang sirkular, brand ini menawarkan pilihan pakaian yang unik untuk disewa oleh pelanggan. Baik di Stockholm, Swedia, Mitte dan Berlin memiliki toko pilihan dengan koleksi yang dapat disewa.

“'Kami terus berupaya untuk membuat karya baru dengan bahan dan proses yang lebih berkelanjutan dan inovatif. Dengan koleksi ini, desain kami yang forward-thinking bekerja sama dengan proses pewarnaan revolusioner untuk membuat perubahan positif, baik itu penurunan konsumsi air atau reformasi manufaktur. Koleksi ini memiliki jiwa bebas yang menawan. Pelanggan kami pasti akan menyukai karya kontemporer ini. Kami berharap mereka juga terinspirasi oleh narasi berkelanjutan yang kuat,” kata Ann-Sofie Johansson, Creative Advisor at H&M.

“Berkolaborasi dengan inovator yang begitu menarik didukung dengan ide-ide luar biasa mereka telah membuat perjalanan ini luar biasa. Colorifix, misalnya, adalah perusahaan pertama yang menggunakan proses biologis alami untuk memproduksi dan memperbaiki pigmen pada tekstil. Mereka meluncurkannya ke seluruh dunia dengan koleksi ini. Kami sangat senang. Pembuatannya canggih, koleksinya terasa sangat modern dan segar,” imbuh Ella Soccorsi, Concept Designer at H&M.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER