Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Buntut Kericuhan Usai Lawan Persib Bandung, Persija Jakarta Terancam Gunakan Stadion Patriot Candrabaga Bekasi

Buntut Kericuhan Usai Lawan Persib Bandung, Persija Jakarta Terancam Gunakan Stadion Patriot Candrabaga Bekasi

Olahraga | Rabu, 6 September 2023 | 05:38 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Buntut Kericuhan Usai Lawan Persib Bandung, Persija Jakarta Terancam Gunakan Stadion Patriot Candrabaga Bekasi

KABARINDO, JAKARTA - Klub Ibu Kota Persija Jakarta tampaknya akan kesulitan mendapat izin menggunakan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, buntut dari kerusuhan usai laga melawan Persib Bandung di pekan ke-11 Liga 1 2023-2024. Dirut PT LIB, Ferry Paulus, lantas buka suara.

Stadion Patriot Candrabhaga merupakan kandang alternatif bagi Persija Jakarta di Liga 1 musim ini. Sebab, Macan Kemayoran tidak dapat sepenuhnya menggelar pertandingan di kandangnya yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan.

Sayangnya, mereka terancam sulit memakai Stadion Patriot Candrabhaga. Sebab, kericuhan terjadi pada pertandingan Persija Jakarta versus Persib Bandung yang bergulir pada akhir pekan lalu.

Kepala Dispora Kota Bekasi, Zarkasih, memberikan sinyal Persija akan sulit menggelar pertandingan tensi tinggi di Stadion Patriot Candrabhaga. Itu semua dimaksudkan agar pertandingan dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya kericuhan lagi di kemudian hari.

Merespons hal itu, Ferry mengatakan itu semua adalah urusan Panitia Pelaksana Pertandingan Persija Jakarta (Panpel Persija). Sebab, klub lah yang memasukkan stadion milik Pemerintah Kota Bekasi itu sebagai alternatif.

“Itu urusannya panpel Persija, yang pasti stadion alternatif untuk Persija sudah di-register itu Patriot,” kata Ferry kepada awak media, Selasa (5/9/2023).


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER