Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Iptek > BMW Seri 7 Terbaru Meluncur di Jatim, Dibandrol Rp.2,287 Miliar dan Rp.3,287 Miliar

BMW Seri 7 Terbaru Meluncur di Jatim, Dibandrol Rp.2,287 Miliar dan Rp.3,287 Miliar

Iptek | Minggu, 18 Juni 2023 | 20:59 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
BMW Seri 7 Terbaru Meluncur di Jatim, Dibandrol Rp.2,287 Miliar dan Rp.3,287 Miliar

BMW Seri 7 Terbaru Meluncur di Jatim, Dibandrol Rp.2,287 Miliar dan Rp.3,287 Miliar

Berikan kenikmatan berkendara, kenyamanan dan pengalaman digital

Surabaya, Kabarindo- BMW Astra meluncurkan THE 7 terbaru di Jatim. Ini merupakan generasi ke-tujuh dari BMW Seri 7, sedan mewah BMW.

THE 7 terbaru hadir dalam dua varian: BMW i7 xDrive60 Gran Lusso yang merupakan sedan mewah full listrik dan BMW 735i M Sport yang dirakit secara lokal di Indonesia di BMW Production Network 2, PT Gaya Motor, sebuah unit bisnis PT Astra International Tbk.

BMW 735i M Sport dibandrol seharga Rp.2,287 miliar off-the-road, sedangkan BMW i7 xDrive60 Gran Lusso ditawarkan dengan harga Rp.3,247 miliar off-the-road. Keduanya hadir dengan BMW Service Inclusive 5 tahun, garansi 5 tahun, perlindungan ban 2 tahun, Roadside Assistance 24-jam selama 5 tahun serta keanggotaan BMW Astra Card.

“Jatim merupakan wilayah yang penting bagi kami. Untuk itu, kami menghadirkan BMW Seri 7 terbaru di Jatim segera setelah peluncuran perdana di Jakarta pekan lalu,” ujar Chief Executive BMW Astra, Sanfrantis Tanu, pada Minggu (18/6/2023).

Ia mengatakan, BMW Seri 7 baru menunjukkan arti sebenarnya dari The Next Level of Luxury, terobosan untuk kenikmatan berkendara, kenyamanan yang tak tertandingi dan pengalaman digital yang luar biasa.

Sanfrantis menjelaskan, BMW 735i M Sport mengaplikasikan standar tinggi pada proses, kontrol kualitas dan tingkat keselamatan pekerja. Hal ini memastikan seluruh kendaraan BMW yang dirakit di Indonesia memenuhi standar tinggi untuk memenuhi ekspektasi konsumen di Indonesia dan berkualitas sama dengan kendaraan BMW yang diproduksi di fasilitas BMW lainnya di seluruh dunia.

Tampak dari depan desain BMW Seri 7 terbaru didominasi oleh fitur yang khas dengan mempertahankan perbedaan antara model-model Luxury Class dan model lain di rangkaian BMW. Memiliki fitur perlengkapan unik, seperti BMW Theater Screen, pengalaman multisensory melalui BMW iDrive dengan BMW Curved Display dan Manoeuvre Assistant untuk parkir dan manuver otomatis.

BMW Seri 7 baru ditawarkan dalam varian long-wheelbase yang memaksimalkan kelapangan kabin bagian belakang. Material baru dan berkualitas tinggi, sistem entertainment in-car dan Executive Lounge memberikan suasana eksklusif dan sangat nyaman.

BMW Seri 7 terbaru memberikan kelapangan yang nyaman dan pengalaman digital inovatif bagi penumpang baris belakang. Bagian depan tampak tegak dengan interpretasi baru dari lampu depan melingkar kembar serta BMW kidney grille, keduanya elemen desain khas BMW yang menghadirkan tampilan bertenaga untuk visual kendaraan.

Teknologi sasis BMW Seri 7 terbaru mencakup sejumlah inovasi untuk membantu mencapai keseimbangan antara dinamika berkendara dan karakteristik kenyamanan perjalanan. Memberikan dasar yang ideal dengan meningkatkan kekakuan dan kekokohan bodi dibandingkan model pendahulunya, ditambah trek dan roda yang lebih besar. Perbaikan detail telah dilakukan untuk standard-fit two-axle air suspension dan Integral Active Steering.

Fungsi active roll stabilization disertakan sebagai bagian dari Executive Drive Pro pada i7 xDrive60 Gran Lusso, kini menggunakan motor listrik 48V. Serta mengurangi gerakan bergulir yang disebabkan oleh gundukan di jalan di satu sisi mobil, Fungsi Active Roll Comfort barunya juga secara aktif menyesuaikan tinggi badan di sisi yang sesuai dari kendaraan. Slip roda dekat-aktuator pembatasan memastikan input korektif dilakukan lebih cepat dan lebih banyak tepatnya dalam menuntut situasi mengemudi. Generasi terbaru dari sistem pengereman terintegrasi sekarang bekerja dengan presisi yang lebih tinggi, membantu memberikan handling yang luar biasa.

Di Indonesia, BMW Seri 7 terbaru hadir dalam dua model dengan varian full-listrik (BEV): BMW i7 xDrive60 Gran Lusso menghadirkan teknologi BMW eDrive generasi kelima dan memungkinkan untuk pengisian daya 10-80% dalam 34 menit saja dengan 195 kW (DC, fast-charging station). Dengan output maksimal 400 kW / 544 hp dan torsi hingga 745 Nm dari kedua mesin elektrik di depan dan belakang, ukuran dan bobot BMW i7 sebagai sedan mewah besar, mampu mencapai 0-100 km/jam dalam 4,7 detik saja. Dengan kapasitas baterai bersih 101.7 kWh, jarak maksimual yang dapat ditempuh 590 km – 625 km, bergantung setiap pengendara. BMW i7 juga sudah dilengkapi dengan Executive Drive Pro.

BMW 735i M Sport dilengkapi dengan teknologi 48V MHEV, termasuk Remote Engine Start, dan hadir dengan mesin enam silinder berkapasitas 2,998 cc dengan BMW TwinPower Turbo technology. Ditambah dengan teknologi 48V mild hybrid yang mampu menghasilkan output maksimal 210 kW / 286 hp dan torsi maksimal 425 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam dapat dicapai dalam 6,7 detik.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER