Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > Bayern Munich Kalah Perdana di Liga Jerman 2021-2022 : saat Hadapi Eintracht Frankfurt

Bayern Munich Kalah Perdana di Liga Jerman 2021-2022 : saat Hadapi Eintracht Frankfurt

Olahraga | Senin, 4 Oktober 2021 | 11:40 WIB
Editor : Sebastian Renaldi

BAGIKAN :
Bayern Munich Kalah Perdana di Liga Jerman 2021-2022 : saat Hadapi Eintracht Frankfurt

KABARINDO.com : Bayern Munich menelan kekalahan perdana dengan skor 1-2 saat menghadapi Eintracht Frankfurt pada pekan ketujuh Liga Jerman 2021-2022 di Allianz Arena, Minggu (3/10/2021). Foto : Reuters

Die Roten julukan Bayern Munich langsung tancap gas di awal babak pertama. Peluang emas pun didapat lewat Lewandowski dua menit pertandingan berjalan. Namun, tendangannya masih bisa ditepis oleh Kevin Trapp.

Pada menit 10, Munich nyaris unggul setelah Leroy Sane mengeksekusi tendangan bebas dengan baik. Sayang, bola masih melayang tipis di atas mistar gawang Frankfurt.

Juara Liga Champions 2020 itu terus menekan pertahan lawan,  mampu memecah kebuntuan pada menit 29. Leon Goretzka, yang mendapat umpan dari Lewandowski, merobek gawang lawan dengan tendangan mendatarnya.

Tiga menit kemudian, Frankfurt mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat Martin Hinteregger. Dia menyambut tendangan sepak pojok Filip Kostic dengan tandukan keras ke gawang Manuel Neuer.

Satu menit jelang paruh pertama usai, Munich nyaris unggul. Namun sepakan Serge Gnabry dari jarak dekat hanya membentur mistar gawang.  

Usai turun minum, Munich tampil menyerang untuk meraih kemenangan di kandang. Mereka menekan Frankfurt dengan kombinasi umpan-umpan pendek dan terobosan.

Terus menekan, selalu dipatahkan oleh para pemain tim tamu. Keasyikan menyerang, pasukan Julian Nagelsmann malah kebobolan tujuh menit jelang waktu normal selesai. Mereka kecolongan setelah Kostic mampu merobek gawang Neuer dengan tendangan dari sudut yang cukup sulit. Alhasil, Frankfurt pun mengamankan tiga poin setelah menang dengan skor 2-1.

Susunan Pemain:

BAYERN MUNICH (4-2-3-1): Manuel Neuer; Niklas Sule, Dayot Upamecano, Lucas Hernandez, Alphonso Davies; Joshua Kimmich, Leon GOretzka; Serge Gnabry, Thomas Muller, Leroy Sane; Robert Lewandowski.

Cadangan: Christian Fruchtl, Omar Richards, Bouna Sarr, Tanguy Kouassi, Jamal Musiala, Marc Roca, Eric-Maxim Choupo-Moting, Marcel Sabitzer, Josip Stanisic.

EINTRACHT FRANKFURT (3-4-2-1): Kevin Trapp; Tuta, Stefan Ilsanker, Martin Hinteregger; Almamy Toure, Djibril Sow, Kristijan Jakic, Timothy Chandler; Jesper Lindstrom, Filip Kostic; Rafael Borre.

Cadangan: Aymen Barkok, Jens Hauge, Diant Ramaj, Daichi Kamada, Goncalo Paciencia, Ajdin Hrustic, Ragnar Ache, Danny da Costa, Sam Lammers.

 


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER