KABARINDO.com : Para Pemilik iPhone saatnya mulai berhati-hati saat berkendara dengan sepeda motor sebaiknya jangan meletakkan perangkat tersebut di panel instrumen atau setang kemudi.
Sebab, getaran dari mesin sepeda motor bisa merusak sistem kamera iPhone, tepatnya mekanisme peredam goyangan (Optical Image Stabilizer) dan autofokus, sehingga kualitas gambar menurun.
Hal itu diungkapkan oleh Apple dalam sebuah artikel di situs resminya. Menurut Apple, meskipun dirancang agar memiliki ketahanan tinggi, sistem OIS dan closed-loop autofocus (AF) di kamera iPhone bisa mengalami kerusakan apabila mengalami getaran dalam frekuensi tertentu secara terus menurun.
Spesifiknya, (getaran) yang dihasilkan oleh mesin sepeda motor berkinerja tinggi," tulis Apple dalam situsnya, seraya menyarankan pengguna iPhone agar tidak menaruh perangkatnya di tempat yang terhubung dengan chassis atau setang sepeda motor.
Getaran dimaksud pun bukan hanya yang berasal dari mesin sepeda motor "berkinerja tinggi" saja, tapi juga jenis lain yang lebih kecil dan umum, seperti skuter dan moped (motor bebek). Meskipun getaran yang dihasilkan oleh sepeda motor jenis ini lebih kecil, Apple tetap menyarankan pemilik iPhone agar memakai semacam peredam apabila hendak memasang perangkatnya di kendaraan tersebut.