KABARINDO, JAKARTA - Kasus yang menimpa Novia Widyaasari membuat banyak pihak berduka dan merasa prihatin.
Banyak dukungan bermunculan untuk mengungkap kasus pembunuhan dan permerkosaan Novia Widyasari.
Akan tetapi aji mumpung justru dilakukan oleh akun Instagram dengan nama @noviwidyasr.
Mulanya, akun tersebut dibuat untuk mengawal kasus perempuan berusia 23 tahun itu agar diusut tuntas dan menghukum pihak-pihak yang bersalah.
Tujuan tersebut bisa dilihat dari bio Instagramnya yang berbunyi "Follow untuk Update khusus ini sampai tuntas #savenoviawidyasari."
Akan tetapi yang ditemukan oleh akun Twitter @tubbirfess justru berbeda. Akun Twitter tersebut membeberkan fakta jika @noviwidyasr malah ambil peluang dari kasus yang beredar.
Sebab admin akun tersebut ternyata ketahuan buka endorsement. Bahkan hanya dalam kurun waktu 7 jam, sudah banyak iklan yang masuk pada akun tersebut.
"Orang sinting kali ya, malah dipakai endorse. bantu report yuk," tulis akun Twitter @tubbirfess.
"7 jam upload sebanyak ini, Masya Allah banyak yang sayang sama kamu Novi," tulis akun instagram @noviwidyasr sembari menampilkan viewers yang mencapai ratusan dibu.
Setelah hal tersebut viral, pemilik akun menanggapinya dengan marah-marah. Ia mengatakan jika tujuan utama pembuatan akun tersebut tidaklah berubah (tetap untuk mengawal kasus Novia Widyasari).
"Mau klarifikasi soal postinganku yang beredar di luar sampaii ramai di IG bahkan Twitter," tulis akun tersebut.
"Maksudnya apa ya kalian semua upload begitu? impeknya apa untuk kalian? Sebelum kalian sebab luaskan pikir dulu ya. Banyak banget di luar sana yang mengatasnamakan nama Almh NW dan ngaku-ngaku akun asli dan bionya bilangnya akun ini dikelola oleh adik saya, kalian biarkan," imbuhnya.
"Untuk itu, saya mau minta mohon untuk kalian semua stop menjats saya dengan kalimat yang kotor dan sebagainya. Sekian, makasih," tambahnya lagi.
Saat ini, akun tersebut berada dalam mode privasi.