Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > Yuk Berbuka Puasa di Shangri-La Surabaya; Nikmati Kuliner Turki

Yuk Berbuka Puasa di Shangri-La Surabaya; Nikmati Kuliner Turki

Gaya hidup | Senin, 6 Mei 2019 | 15:39 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Yuk Berbuka Puasa di Shangri-La Surabaya; Nikmati Kuliner Turki

Yuk Berbuka Puasa di Shangri-La Surabaya; Nikmati Kuliner Turki

Ada es krim Turki dan kopi Turki

Surabaya, Kabarindo- Ingin berbuka puasa dengan keluarga, sahabat atau rekan kerja? Anda bisa berbuka puasa di Jamoo Restaurant, Shangri-La Surabaya, yang menyuguhkan hidangan dan nuansa yang berbeda dari biasanya.

Shangri-La mengusung tema “Turkish Iftar at Jamoo” yang mengajak para tamu untuk menikmati bermacam menu sepuasnya dengan atmosfir khas Turki. Tamu bisa memilih bersantap di dalam resto atau outdoor di poolside yang sejuk dalam kerindangan taman dengan hiburan live music yang membawakan lagu-lagu religi.

Tamu akan dilayani oleh pramusaji pria maupun wanita. Pramusaji pria mengenakan kopiah khas Turki dan rompi merah. Setelah puas menyantap berbagai hidangan yang disajikan, tamu dapat ber-selfie ria di spot foto kekinian yang didesain dengan nuansa Turki di beberapa titik di restoran.

Aneka hidangan khas Turki yang disajikan antara lain kebab, kofte, imam bayildi, karniyarik, pide, sup lentil merah khas Turki, baklava dan masih banyak lagi. Tak ketinggalan aneka masakan Oriental dan internasional. Tamu bisa memilih sesuai selera.

Bagi tamu yang lebih suka menyantap hidangan tradisional, Shangri-La menyajikan beragam menu Nusantara. Tersedia aneka nasi mulai dari nasi putih, nasi kuning, nasi goreng, nasi bakar yang dibungkus daun dan lainnya. Tamu bisa memilih nasi bakar ayam, daging atau tuna. Yang pasti ada selama Ramadhan adalah aneka takjil termasuk jajan pasar dan gorengan, aneka sate di antaranya sate ayam dan sate lilit, tahu campur, sup kikil, martabak, rujak manis dan manisan. Untuk hidangan penutup, ada es campur, es kepal dan lainnya.

Yang membuat pengalaman bersantap menjadi lebih menarik adalah hadirnya es krim Turki atau Dondurma yang disajikan oleh ice man, yang siap melakukan atraksi dengan penuh kejahilan dan rnengundang gelak tawa. Tamu tak boleh marah atau kesal, karena tak bisa langsung menerima es krim dalam cone yang dipesan, tapi harus sabar menunggu ice man beratraksi. Ada pula kopi Turki yang diracik di wadah Turkish handle dari tembaga dan dipanaskan di atas pasir laut, sehingga mengundang tamu untuk melihat prosesnya dari dekat.

Roberto Leone, Director of Food and Beverage Shangri-La Surabaya, mengatakan hotelnya memang ingin menyajikan sesuatu yang berbeda pada Ramadhan kali ini untuk memberikan kesan yang mendalam kepada tamu.

“Kami tidak ingin sekedar menawarkan hidangan spesial, tapi juga pengalaman yang berkesan,” ujarnya.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER