Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > WNI Dukung Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia dalam International Challenge Cup 2026 di Tokyo

WNI Dukung Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia dalam International Challenge Cup 2026 di Tokyo

Olahraga | 2 jam yang lalu
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
WNI Dukung Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia dalam International Challenge Cup 2026 di Tokyo

KABARINDO, TOKYO -- Puluhan WNI di Jepang hadir langsung di stadion memberikan dukungan kepada Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia pada pertandingan perdana melawan Timnas Jepang dalam International Challenge Cup (ICC) 2026 di Tokyo di Komazawa Olympic Park General Sports Ground, Athletics Stadium, Tokyo, Jumat, 16 Januari 2026. 

Kuasa Usaha Ad Interim (KUAI) KBRI Tokyo Maria Renata Hutagalung dan tim KBRI Tokyo juga turut hadir menyemangati Timnas di Komazawa Olympic Park General Sports Ground. 

Sebelum laga berlangsung, KUAI Maria Renata Hutagalung yang hadir didampingi Koordinator Fungsi Penerangan Sosial Budaya KBRI Tokyo Muhammad Al Aula berkesempatan mendatangi ruang ganti di area stadion untuk memberi semangat Tim Nasional Sepak Bola Amputasi Indonesia.

“Semoga teman-teman tetap dalam kondisi prima. Bermainlah dengan baik. Tentu harapan menang dalam setiap laga, tapi yang paling penting adalah tetap menjaga nama baik Indonesia. Bermain dengan mengikuti semua aturan yang ada. KBRI Tokyo dan warga Indonesia yang tinggal di Tokyo dan sekitarnya siap memberi dukungan dengan hadir menyaksikan langsung permainan teman-teman di Stadion. Doa dari seluruh masyarakat Indonesia di tanah air juga senantiasa mengiringi perjuangan keras teman-teman membawa harum nama bangsa,” ujar Maria Renata Hutagalung.

Kepada KUAI Maria Renata Hutagalung, Chairman Japan Amputee Football Association (JAFA) Shinpei Takeda menyampaikan apresiasinya atas keikutsertaan Indonesia dalam ICC 2026 Tokyo.

*Kalah 0 – 3 Lawan Jepang, Indonesia Siapkan Strategi Khusus Lawan Polandia*

International Challenge Cup (ICC) 2026 diikuti 4 negara yaitu Jepang, Indonesia, Polandia dan Spanyol. Dalam laga melawan Jepang ini, Indonesia mengalami kekalahan 0-3. Pada babak pertama baik Indonesia maupun Jepang secara bergantian saling melakukan serangan dan skor masih bertahan 0-0. Di babak kedua, Jepang memberikan gempuran secara masif ke kandang Indonesia hingga membuahkan 3 gol, satu diantaranya penalti. 
Pelatih Kepala Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia Syahrul Ase menyampaikan permohonan maafnya atas kekalahan Indonesia melawan Jepang. 

“Untuk Tim Indonesia sendiri kami akui karena pengaruh stamina yang di bawah rata-rata pemain Jepang akhirnya fokus dan konsentrasi pemain berkurang dan akhirnya kebobolan 3 gol di babak kedua. Melawan Polandia, kami akan coba pakai strategi dan formasi berbeda. Sebisa mungkin mencuri kesempatan agar bisa menciptakan gol ke gawang Polandia. Yang jelas kami akan tetap semangat dan selalu berjuang untuk meraih kemenangan. Terima kasih banyak atas dukungan dari WNI di Jepang dan KBRI Tokyo yang sudah memberikan support langsung ke Timnas Amputasi. Mohon Maaf sebesar-besarnya karena belum bisa memberikan yang terbaik dalam laga melawan Jepang,” terang Syahrul Ase. 

Laga berikut Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia dalam ICC 2026 Tokyo adalah menghadapi Polandia pada Sabtu 17 Januari 2026 dan menghadapi Spanyol pada Minggu 18 Januari 2026.


RELATED POST


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER