KABARINDO, NEW YORK - Film terbaru dari Pixar, Turning Red, tak akan tayang di bioskop dan langsung menuju Disney+.
Hal itu diungkapkan oleh Ketua Distribusi Media & Hiburan Disney, Kareem Daniel.
Awalnya, Turning Red rencananya akan rilis di bioskop pada 11 Maret 2022.
Ini harusnya jadi film pertama Pixar yang tayang di bioskop selama pandemi usai Soul dan Luca harus langsung tayang di Disney+.
"Pelanggan Disney+ di seluruh dunia dengan antusias menyambut 'Soul' pemenang Academy Award dari Pixar dan 'Luca' yang mendapat pujian kritis ketika mereka tampil perdana secara eksklusif di layanan tersebut, dan kami berharap dapat membawakan mereka film fitur luar biasa Pixar berikutnya 'Turning Red'," kata Daniel.
"Mengingat pemulihan box office yang tertunda, terutama untuk film keluarga, fleksibilitas tetap menjadi inti dari keputusan distribusi kami karena kami memprioritaskan distribusi konten The Walt Disney Company yang tak tertandingi kepada penonton di seluruh dunia."
Coming of Age Film
Kini, karena Omicron, Turning Red harus rela dirilis di Disney+.
Jika di sebuah negara belum ada Disney+, maka akan tayang di bioskop.
Hal ini juga untuk menjaga jadwal rilis tetap sama, Turning Red akan hadir di jadwal yang sama dengan jadwal rilis sebelumnya.
Film ini adalah film coming-of-age, soal remaja perempuan berusia 13 tahun yang bisa berubah jadi panda merah ketika gugup.
Domee Shi jadi sutradara film ini, menjadikan ini film Pixar pertama yang disutradarai oleh perempuan saja.
Sumber: Variety
Foto: Pixar