Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > TikTok Hibur Pengguna Melalui Kampanye #SerunyaRamadan

TikTok Hibur Pengguna Melalui Kampanye #SerunyaRamadan

Gaya hidup | Kamis, 7 April 2022 | 11:48 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
TikTok Hibur Pengguna Melalui Kampanye #SerunyaRamadan

TikTok Hibur Pengguna Melalui Kampanye #SerunyaRamadan

Surabaya, Kabarindo- Platform video singkat TikTok meluncurkan kampanye bertajuk #SerunyaRamadan yang mengangkat konsep festival online hingga 3 Mei 2022.

Berbagai program menarik siap menemani pengguna selama menjalani bulan puasa mulai dari sesi livestream di TikTok LIVE, tantangan di dalam aplikasi hingga beragam program ngabuburit menghibur di Festival Seru Ramadan.

Meskipun banyak perubahan yang terjadi selama beberapa tahun terakhir, Ramadan tetap menjadi salah satu momen penting yang dinantikan banyak orang. Hal ini terlihat dari perilaku pengguna TikTok yang terangkum dalam laporan Ramadan 2022 with TikTok: Igniting Joy. Sebanyak 76% pengguna ingin menjalani Ramadan dengan penuh kebahagiaan seperti sebelum pandemi. Untuk itu, pengguna kerap mencari inspirasi di platform yang dapat membantu mereka untuk menjalani Ramadan dengan baik.

Kampanye #SerunyaRamadan menghadirkan berbagai program dan inspirasi untuk menemani pengguna menjalani puasa, mulai dari challenge, program LIVE hingga program ngabuburit dengan kreator dan selebriti.

Ramadan tahun ini mungkin akan terasa berbeda dengan semakin terbukanya kesempatan bagi masyarakat untuk melakukan kegiatan secara offline, seperti sahur on the road, buka puasa bersama, beribadah di masjid dan mudik ke kampung halaman. Kami ingin terus hadir menemani pengguna selama menjalani Ramadan dengan ragam program di kampanye #SerunyaRamadan. Harapannya, pengguna bisa mendapatkan inspirasi untuk menjadikan Ramadan dan Lebaran kali ini lebih semarak, baik saat merayakannya secara langsung maupun virtual,kata Mahwari Sadewa Jalutama, Content and Growth Operations Lead, TikTok Indonesia.

Melalui komunitas TikTok yang inklusif, mulai dari konten kreator, selebriti, tokoh masyarakat hingga pelaku bisnis, pengguna bisa saling berbagi kebahagiaan dan keseruan Ramadan dari rumah menggunakan fitur dan creative tools yang canggih. Berbagai kegiatan menarik ini antara lain:

Konten seputar Ramadhan

Pengguna bisa menemukan inspirasi dari sajian konten para kreator yang beragam, mulai inspirasi menu sahur dan berbuka di tagar #KulinerSeruRamadan, ngabuburit sambil belajar hal baru #InspirasiSeruRamadan, menikmati santapan berbuka sembari menyaksikan #HiburanSeruRamadan untuk kategori komedi, bersiap untuk menjalani bulan puasa dengan penuh gaya dengan inspirasi fesyen dari #GayaSeruRamadan, serta merekam momen perayaan hari kemenangan melalui #SerunyaLebaran.

Ramadan TikTok LIVE

Mengangkat topik seru dari kegiatan sehari-hari para kreator dengan acara puncak pada 29 April 2022 yang akan dimeriahkan oleh sejumlah top kreator.

Effect dan musik edisi Ramadan

Pengguna bisa mengekspresikan kreativitas dan berkumpul untuk menikmati momen Ramadan secara unik dan kreatif.

Festival Seru Ramadan

Berisi ragam konten hiburan pada jam buka puasa, mulai dari pertunjukan musik, pemutaran serial TV populer dari sejumlah mitra, hingga bincang-bincang seru bersama host selebriti, salah satunya dipandu oleh musisi Melly Goeslaw.

Beragam konten kreatif yang disajikan oleh komunitas TikTok mendorong saya untuk ikut memeriahkan keseruan di TikTok, salah satunya melalui Festival Seru Ramadan. Pada salah satu sesi yang saya pandu, saya akan mengajak sejumlah teman selebriti untuk duduk dan berbagi cerita inspiratif guna menemani ibadah puasa. Saya berharap program ini bisa menjadi sumber inspirasi dan hiburan untuk menjalani Ramadan tahun ini dengan aman dan nyaman," ujar Melly Goeslaw, musisi yang aktif mengunggah konten musik dan hiburan di akun @mellygoeslawtv.

Keseruan Ramadan di TikTok turut dirasakan oleh para kreator yang sering membagikan konten hiburan, salah satunya Dwiki Afrilian. Bisa menghibur banyak orang melalui konten komedi saya di TikTok menjadi suatu hal yang sangat berarti bagi saya. Senang sekali bisa mengajak pengguna bernostalgia tentang kegiatan khas Ramadan mereka melalui konten yang saya unggah di TikTok, ujar kreator yang terpilih sebagai Best Comedy di program TikTok Awards Indonesia 2021.

Mahwari menambahkan, ia melihat pengguna TikTok semakin kreatif dalam mengeksplorasi konten, berbagi inspirasi dan menghibur dalam kreasi konten maupun menikmati konten pengguna lainnya. Ia berharap kampanye #SerunyaRamadan dapat membuat pengguna menjalani Ramadan dengan seru seperti tahun-tahun sebelumnya.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER