Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > Sukses Sumbang Emas, Vicky Tahumil Junior Pikir-Pikir Bonus SEA Games 2025 untuk Buka Usaha

Sukses Sumbang Emas, Vicky Tahumil Junior Pikir-Pikir Bonus SEA Games 2025 untuk Buka Usaha

Olahraga | 2 jam yang lalu
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Sukses Sumbang Emas, Vicky Tahumil Junior Pikir-Pikir Bonus SEA Games 2025 untuk Buka Usaha

KABARINDO, Jakarta: Senang dan bangga, dua perasaan itu menyelimuti Vicky Tahumil Junior tatkala sukses menyumbangkan medali emas tinju kelas 51 kilogram putra si SEA Games Ke-33 Tahun 2025 Thailand. Apalagi di final dirinya mengalahkan petinju tuan rumah Thailand, Thitisan Panmot.

“Saya percaya dengan kemampuan saya selama saya latihan enam bulan. Jadi tidak pikir tuan rumah, saya pikir semua lawan sama,” ucap Vicky.

Pemuda asal Manado ini menilai, disiplin dan latihan sebagai kunci kemenangan. Tentunya disertai doa dan dukungan dari semua pihak, khususnya orang tua, pelatih, dan pengurus. 

Atas prestasinya ini, Vicky mendapat apresiasi dari Pemerintah berupa bonus uang tunai senilai Rp1 miliar. Petinju Sasana Sario Boxing Camp ini mengaku senang dan bangga bisa mendapatkan bonus tersebut, seraya mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI Prabowo Subianto dan Menpora Erick Thohir.

“Kepada Pak Presiden dan Pak Menpora, terima kasih banyak untuk bonusnya. Sehat selalu, sukses selalu,” tutur Vicky.

Ditanya akan digunakan untuk apa bonus yang diterimanya, jebolan Seleksi Nasional (Seleknas) Tinju Piala Menpora 2025 ini mengaku belum ada rencana yang pasti. Namun dia tengah memikirkan untuk menggunakannya sebagai modal membuka usaha.

“Saat ini sedang pikir-pikir mau buat usaha apa,” ungkap Vicky yang kini mulai mempersiapkan diri untuk ajang Asian Games dan Olimpiade.  


RELATED POST


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER