Tren Speaker Active Terbaru Dengan Design yang Compact dan Serba Digital
Jakarta, Kabarindo- Dulu, memainkan musik dengan pemutar kaset pita. Namun perkembangan teknologi kini semakin pesat.
Kini inovasi pemutar musik sangat beragam. Teknologi juga makin berkembang, hal ini menandakan perlunya penyesuaian pada setiap produk audio dan elektronik untuk beralih kepada teknologi digital, modern dan komputerisasi.
Tren perangkat elektronik masa depan dipastikan akan semakin canggih. Koneksinya menjadi lebih simpel tanpa sambungan-sambungan kabel. Semua lebih digital dan mendukung kemudahan dalam penggunaan sehari-hari dan dapat dioperasikan dimana pun, hanya dikontrol dengan menggunakan satu perangkat. Misal pada sistem aplikasi PAC (Polytron Audio Connect) yang dikembangkan oleh Polytron. Belakangan ini Polytron sangat agresif meningkatkan kualitas dan fitur produknya dengan menyematkan teknologi digital di semua produk audio terbarunya.
Awal 2021 ini Polytron mulai memasarkan produk speaker terbarunya dengan nama E-Series, yaitu tipe PAS 8E12, setelah sukses memasarkan dua tipe pendahulunya yaitu PAS 8E28 dan PAS 8E22.
Felita Septian selaku perwakilan dari Polytron menyampaikan bahwa, “PAS 8E12 ini memiliki penampilan yang modern dan futuristik dan bentuk yang compact, dengan didominasi warna hitam dan silver metalik sangat memperkuat kesan futuristiknya. Sedangkan ukurannya yang compact, sehingga speaker ini dapat diletakkan di atas meja.”
PAS 8E12 merupakan jenis speaker aktif yang di desain dengan sistem audio 2-Way Speaker System dengan ukuran yang ringkas dan compact, dan dilengkapi dengan single woofer berukuran 8 inci. Power output yang dihasilkan kisaran 2x30 watt RMS. Dengan mengusung digitalisasi, produk ini “sangat digital”. Konsep digitalnya dapat dilihat dari top panel control dan/atau LED display yang terdapat di bagian atasnya. LED display-nya dapat menampilkan fungsi/mode/pengaturan yang sedang dijalankan. Sehingga PAS 8E12 sangat user friendly dengan berbagai kemudahannya. Selain itu, aplikasi PAC juga sangat memberikan Anda kemudahan tanpa harus beranjak dari tempat duduk Anda, mengontrol apapun dapat dilakukan melalui aplikasi PAC, cukup dari genggaman Anda.
Sama seperti E Series lainnya, tipe ini juga dilengkapi dengan kontrol 3-Band Digital Tone Control (bass, middle dan treble), begitu juga dengan Super Bass yang sudah digital sehingga dapat dikontrol melalui aplikasi PAC. Sedangkan untuk fitur koneksi lainnya seperti sambungan USB, aux input, line input dan dua mic input, masih tetap ada. Dua mic input yang ada di dalam PAS 8E12 ini dapat dijadikan sebagai fasilitas pelengkap rapat, presentasi, arisan bahkan dapat dijadikan sebagai media hiburan yang multi guna seperti bernyanyi bersama keluarga dan teman-teman.
PAS 8E12 makin lengkap dengan teknologi XBR khas Polytron, speaker ini dapat menghasilkan suara bass yang jauh lebih mantap, detail, dan merata di semua posisi dengar. Speaker ini juga memiliki pengaturan nada sesuai genre misalnya genre rock, pop, classic, jazz, flat, outdoor dan user, dengan Preset Equalizer yaitu dengan menekan tombol “EQ” di top panel atau melalui aplikasi PAC.
Dapatkan PAS 8E12 dengan harga Rp900 ribuan di toko elektronik terdekat dan terpercaya.