Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Hiburan > Seru! KOL dan Komunitas Bangun Kota Ramaikan Pemutaran Film Gerbang Setan di XXI Revo Mall, Bekasi

Seru! KOL dan Komunitas Bangun Kota Ramaikan Pemutaran Film Gerbang Setan di XXI Revo Mall, Bekasi

Hiburan | 8 jam yang lalu
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Seru! KOL dan Komunitas Bangun Kota Ramaikan Pemutaran Film Gerbang Setan di XXI Revo Mall, Bekasi

KABARINDO, BEKASI - Aktor muda berbakat Rizza Fahlevi bakal hadir langsung di acara meet and greet bareng komunitas Bangun Kota pada Kamis, 17 Juli 2025, bertempat di XXI Revo Mall, Kota Bekasi. Acara dimulai pukul 19.30 WIB dan akan diramaikan oleh puluhan Key Opinion Leader (KOL) dari berbagai komunitas.

Acara ini jadi momen spesial buat para penggemar yang ingin ketemu langsung dengan Rizza dan ngobrol santai soal film terbarunya yang lagi hangat dibicarakan, yaitu Gerbang Setan — produksi dari Setia One Vision Media.

Dalam sesi meet and greet ini, Rizza akan cerita tentang pengalamannya selama proses syuting, membagikan kisah di balik layar, dan tentu saja menjawab pertanyaan seru dari para fans. Selain itu, para KOL dari komunitas Bangun Kota juga akan memberikan review dan testimoni mereka tentang film tersebut, serta pandangan mereka soal dampak sosial dari film ini.

Kegiatan ini bukan cuma jadi ajang seru-seruan bareng idola, tapi juga jadi wadah untuk mempererat hubungan antara komunitas dan dunia perfilman lokal. Dukungan dari komunitas seperti Bangun Kota ini diharapkan bisa mendorong semangat masyarakat untuk lebih mencintai film-film Indonesia.


RELATED POST


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER