Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > Rafael Nadal Belum Ambil Keputusan Soal Autralian Open 2022

Rafael Nadal Belum Ambil Keputusan Soal Autralian Open 2022

Olahraga | Minggu, 19 Desember 2021 | 11:03 WIB
Editor : Daniswara Kanaka

BAGIKAN :
Rafael Nadal Belum Ambil Keputusan Soal Autralian Open 2022

KABARINDO, ABU DHABI - Rafael Nadal mengaku belum memutuskan statusnya di Australian Open 2022.

Turnamen grand slam pembuka musim tersebut dijadwalkan berlangsung pada 17-30 Januari 2022 di Melbourne, Australia.

Nadal yang baru saja menyelesaikan dua pertandingan di Mubadala World Tennis Championship 2021 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, belum yakin untuk terbang ke Australia.

Mantan petenis nomor satu dunia yang baru comeback dari cedera kaki tersebut mengaku akan berdiskusi dengan tim sebelum memutuskan untuk tampil di Australian Open 2022.

"Saya masih harus ngobrol dengan tim untuk memastikan kondisi fisik saya setelah beberapa hari terakhir ini," ucap Nadal dilansir dari Tennis 365.

"Rencana kami adalah terbang ke Australia tetapi saya tidak bisa memastikannya 100 persen. Saya masih butuh waktu untuk untuk memutuskannya."

"Saya tidak bisa memberi garansi akan tampil di Australia karena saya juga ingin pulang ke rumah dan melihat kondisi tubuh saya setelah beberapa hari ini (bertanding di Abu Dhabi)."

Selain itu, Nadal yang telah mengumpulkan 20 gelar grand slam tidak ingin main-main ketika memutuskan tampil di sebuah turnamen.

"Saya tidak bertanding untuk mengejar uang atau hanya bersenang-senang. Saya bermain demi mencapai tujuan atau setidaknya menikmati proses pencapaiannya," jelasnya.

"Jika Anda akhirnya tidak bisa meraih tujuan tersebut ya tidak masalah. Namun, motivasi dan semangatnya tetap harus ada."

Sumber: Tennis 365

Foto: Instagram Rafael Nadal


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER