Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Radja Nainggolan dan Sabreena Dressler Jadi Ambassador Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

Radja Nainggolan dan Sabreena Dressler Jadi Ambassador Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

Olahraga | Kamis, 9 November 2023 | 05:22 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Radja Nainggolan dan Sabreena Dressler Jadi Ambassador Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

KABARINDO, JAKARTA - Dua pesepakbola level dunia yang memiliki darah keturunan Indonesia, Radja Nainggolan dan Sabreena Dressler akan membantu promosi pelaksanaan Piala Dunia U17 2023. Mereka diharapkan bisa menjadi pemompa semangat para pemain muda khususnya di Indonesia, lewat perjalanan hidup mereka menjadi pesepakbola terbaik.

"Jangan sampai Piala Dunia U17 ini hanya sekedar event saja, artinya ini harus meninggalkan legacy bagi banyak pemain muda Indonesia. Seperti yang kami selalu dorong, bahwa kami selalu mengapresiasi para legenda sepak bola, terutama mereka yang memiliki darah Indonesia. Jadi ini sebuah kebanggaan, kehadiran mereka untuk membantu promo Piala Dunia U17 ini. Tapi, terpenting adalah untuk memberikan inspirasi kepada anak-anak muda, bahkan jika kita mau kita bisa," kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Jakarta, Rabu (8/11/2023). 

Proses untuk pendekatan dengan Radja dan Sabreena menjadi ambassador Piala Dunia U17 2023 ini menurut Erick sudah berlangsung beberapa bulan lalu. PSSI mulai mendekati setelah FIFA memberikan 'lampu Hijau' kepada mereka untuk mengeksplorasi dan mengimprovisasi kegiatan promosi sebagai tuan rumah kejuaraan ini. 

"Pendekatannya beberapa bulan setelah FIFA memberikan kebebasan kepada kita. Kebetulan di U17 ini, FIFA tidak terlalu ketat. Jadi kami diperbolehkan mencoba mengeksplorasi dan mengimprovisasi sebagai tuan rumah," ungkapnya. 

"Waktu itu terpikirnya, apakah kita akan promosi dengan "public figure" di luar sepakbola atau kita kembali ke akar rumput yakni sepak bola. Lalu, kemudian pertanyaannya apakah dari luar negeri atau yang punya hubungan darah dengan kita (Indonesia). Dari hasil diskusi, kita kembali ke root, yakni dari kalangan sepak bola. Kemudian kami mencari yang sepasang, dan kami lihat kedua figur ini cocok, makanya kami coba kontak Radja dan Sabreena. Slotnya ketemu, mereka pun komitmen mendorong Piala Dunia U17 ini dan persepakbolaan Indonesia ke depan," tambah Erick kemudian. 

Sebagai ambassador Piala Dunia U17 2023, Radja dan Sabreena akan melakoni serangkaian kegiatan. Sebelumnya mereka telah menggelar 'coaching clinic' dengan 30 pesepakbola muda usia dini dari berbagai SSB. Nantinya, mereka juga akan bertemu dengan para pemain Timnas U17 untuk berbagi pengalaman mereka selama berjuang di karir sepakbolanya. 

"Jadi nanti saat promo, kita bukan hanya sekedar promo. Melainkan mengungkap perjalanan karir pesepakbola sejak muda dan apa kesulitan mereka. Saya harap kegiatan ini nanti bisa menjadi dorongan buat pemain muda, apalagi FIFA juga akan mendorong Kejuaraan U17 ini menjadi setiap tahun, mulai 2026, meski belum diputuskan," imbuh Erick yang juga Menteri BUMN. 

Lalu mengapa Radja mau membantu promosi Piala Dunia U17 2023, mantan pemain Inter Milan itu mengaku buatnya berada di Indonesia, membantu promosi pelaksanaan Piala Dunia ini adalah sebuah kegembiraan. Dia merasa memiliki kesempatan untuk berbagi dan mereka penting untuk dapat bertemu dengan banyak pemain-pemain muda di Indonesia. 

"Saya juga merasa ini adalah peluang baru dalam hidup saya untuk menjadi ambassador Piala Dunia U17. Saya sebenarnya punya kemungkinan mewakili Indonesia, tapi saya sudah mewakili Belgia saat muda sehingga tidak bisa mewakili Indonesia. Jadi saya senang bisa ada di sini. Ini adalah sebuah kegembiraan untuk menjadi bagian dari Piala Dunia U17. Saya harap semua bisa menikmati ajang ini dan Indonesia bisa mendapatkan hasil yang baik," ungkapnya kemudian. 

Hampir sama dengan Radja, Sabreena pun mengaku bahagia bisa ambil bagian di kegiatan ini. Dia berterima kasih karena telah diberikan kesempatan, khususnya untuk menginspirasi pesepakbola wanita di Indonesia. 

"Terima kasih karena sudah memberi kesempatan untuk saya menginspirasi pesepakbola wanit di Indonesia dan menjadi brand ambassador Piala Dunia U17 ini," katanya. 


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER