Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Proliga 2022: Rangkuman Hasil Laga Pekan Kedua Putaran I

Proliga 2022: Rangkuman Hasil Laga Pekan Kedua Putaran I

Olahraga | Minggu, 16 Januari 2022 | 21:27 WIB
Editor : amritawa

BAGIKAN :
Proliga 2022: Rangkuman Hasil Laga Pekan Kedua Putaran I

KABARINDO, BOGOR - Rangkaian kompetisi Proliga 2022 telah memasuki pekan kedua yang berlangsung pada 14-16 Januari 2022.

Selama tiga hari tersebut, total ada enam pertandingan yang diselenggarakan di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor.

Jakarta Pertamina yang bertindak sebagai "tuan rumah" pekan kedua Proliga 2022 pun berhasil menyapu bersih laga yang dilakoni.

Baik tim putra maupun putri mereka sukses memetik dua kemenangan sepanjang akhir pekan ini yang membuat mereka jadi pemuncak klasemen masing-masing kategori.

Dari kategori putri, Jakarta Pertamina Fastron sukses memetik kemenangan 3-1 atas Jakarta Mandiri Popsivo Polwan dan Jakarta Elektrik PLN.

Hal yang sama juga dilakukan tim putra Jakarta Pertamina Pertamax yang menang 3-1 atas Palembang Bank SumselBabel dan Bogor LavAni.

Berikut hasil lengkap pertandingan pekan kedua Putaran I Proliga 2022

Jumat, 14 Januari 2022

  • Putri - Jakarta Mandiri Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastron: 1-3 (25-19, 18-25, 14-25, 19-25)
  • Putra - Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta BNI 46: 2-3 (30-32, 33-31, 20-25, 26-24, 15-17)

Proliga 2022: Rangkuman Hasil Laga Pekan Kedua Putaran I

Sabtu, 15 Januari 2022

  • Putri - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Bandung bjb Tandamata: 3-1 (25-23, 23-25, 25-22, 25-22)
  • Putra - Palembang Bank SumselBabel vs Jakarta Pertamina Pertamax: 1-3 (17-25, 18-25, 25-18, 23-25)

Minggu, 16 Januari 2022

  • Putri - Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Pertamina Fastron: 1-3 (26-28, 25-16, 21-25, 24-26)
  • Putra - Bogor LavAni 1-3 Jakarta Pertamina Pertamax: 30-28, 23-25, 18-25, 20-25

Sumber Berita: Proliga
Foto: Dok. Proliga


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER